POLITIK

Permudah Koleksi Data, Timnas AMIN Launching AMIN APP

MONITOR, Jakarta – Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN)
meluncurkan AMIN APP dengan link aminajadulu.app di kantor Pemenangan Timnas AMIN di JL Diponegoro No 10 Menteng, Jakarta Pusat (6/1/2024)

Launching yang dirangkaikan dengan Konsilidasi Pejuang Perubahan tersebut dipimpin langsung oleh Kapten TIMNAS AMIN,Marsekal Madya Muhammad Syaugi.

Menurut Syaugi, aplikasi AMIN dan website AminAjadulu.com adalah aplikasi resmi AMIN.

“AMIN APP ini nantinya akan dijadikan wadah pendataan dan registrasi relawan, pendukung, dan simpatisan Anies-Muhaimin (AMIN),”ujarnya.

Soal keamanan data dari AMIN APP, Syaugi mengatakan, tidak ada aplikasi yang sempurna namun pihaknya akan terus melakukan evaluasi untuk menjaga data pengguna.

Aditya Halimawan, tim AMIN APP
menyampaikan AMIN APP merupakan pengembangan dari aplikasi ANIES APP yang sudah terlebih dahulu oleh Relawan Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIES).

Jubir Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) yang juga Koordinator Presidium DPP ANIES, La Ode Basir meminta semua relawan pendukung mengisi form pendataan dan meregistrasi diri.

“Kita imbau kepada relawan pendukung dan simpatisan Amin untuk pendataan ini. Ini akan menjadi tolok ukur kekuatan Amin di masyarakat,” kata La Ode Basir.

Recent Posts

Kemenag Siapkan Program Pesantren Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…

4 jam yang lalu

Partai Gelora: Indonesia Bisa Berselancar Dalam Kebijakan Tarif Dagang Trump

MONITOR, Jakarta - Dalam perdagangan internasional dan geoekonomi, setiap negara biasanya fokus pada kepentingan nasionalnya…

4 jam yang lalu

Dukungan Pertachem Dalam Hilirisasi Industri Strategis Nasional Menuju Swasembada Energi

MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari komitmen nasional menuju swasembada energi dan penguatan industri hilir…

5 jam yang lalu

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

11 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

13 jam yang lalu

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

15 jam yang lalu