BERITA

Lagi, Ganjar Mesra Semobil Bareng Jokowi saat Tinjau Pasar di Boyolali

MONITOR, Boyolali – Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali satu mobil dengan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo saat melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Jateng.

Kali ini, keduanya tampak mesra semobil berplat ‘Indonesia’ ketika meninjau Pasar Selo dan Pasar Cepogoh di Kabupaten Boyolali, Senin (10/4/2023).

Berdasarkan pantauan, Jokowi yang mengenakan kemeja putih keluar mobil berbarengan dengan Ganjar di Pasar Cepogoh. Jokowi lewat pintu mobil kiri, sementara Ganjar yang berbaju dinas cokelat keluar di sisi kanan.

Ganjar pun mengikuti langkah Jokowi memasuki area pasar. Tampak keduanya menyalami Bupati Boyolali M Said Hidayat, lalu Menteri Perdagangan Zulkilfi Hasan (Zulhan) yang telah menunggu di lokasi.

Jokowi dan Ganjar lalu berjalan selaras menyapa para pedagang di Pasar Selo. Dalam satu momen, keduanya tampak berdampingan dan mengobrol hangat.

Di kebersamaan itu, Ganjar sempat menunjukkan gestur menunjuk dan direspon senyuman oleh Jokowi. Mereka juga sesekali tertawa lepas bersama sambil mengecek harga-harga bahan pokok.

“Relatif harga turun. Ini baru kejadian menjelang lebaran harga-harga mulai turun. Tadi ada cabai, bawang merah, bawang putih, yang biasanya merangkak naik ini malah merangkaknya turun,” kata Ganjar di lokasi.

Ganjar kemudian mendampingi Jokowi membagikan Bantuan Modal Kerja (BMK) ke Pedagang Kaki Lima (PKL) dan Bantuan Tunai Langsung (BTL) ke para pedagang pasar.

Geser ke Pasar Cepogoh

Beralih ke Pasar Cepogoh, Jokowi dan Ganjar tampak turun dari mobil berbeda. Seperti di Pasar Selo, keduanya juga mengecek harga bahan pokok sambil sesekali berjalan berdampingan.

Jokowi dan Ganjar pun berdialog dengan para pedagang. Disambut meriah oleh para pedagang, keduanya tampak senang karena harga bahan pokok yang dicek mengalami penurunan.

“Stabilitas bagus, penjualannya meningkat karena mungkin di samping bulan Ramadan, mereka juga sudah mulai siap-siap untuk lebaran. Apalagi yang jualan baju, kalau bumbu-bumbu kan memang dibutuhkan. Nah baju mulai ramai,” katanya.

Di akhir tinjauan, Jokowi dan Ganjar kembali masuk di mobil yang sama. Kali ini Ganjar masuk di pintu depan mobil kepresidenan, sementara Jokowi duduk di belakang sisi kanan.

Sebelumnya, Jokowi dan Ganjar sudah tampak mesra semobil saat menghadiri puncak HUT ke-77 PGRI di Kota Semarang (3/12/2022) dan tampak selaras mengenakan batik. Tak hanya semobil, keduanya juga satu pesawat menuju Solo.

“Beliau sampaikan, ‘Pak Gub betul ini, kalau kita tidak bisa membuat lompatan besar di dunia pendidikan tidak akan terjadi. Maka konsep merdeka belajar mestinya segera bisa dioperasionalkan oleh para guru’,” tutur Ganjar saat ditanya obrolannya dengan Jokowi di pesawat.

Recent Posts

Strategi Kemenag Dongkrak Indeks Wakaf Nasional 2026

MONITOR, Jakarta - Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama Waryono Abdul Ghafur mengatakan indeks…

2 jam yang lalu

WEF Dukung Penuh Ocean Impact Summit 2026 di Bali

MONITOR, Jakarta - Organisasi Forum Ekonomi Dunia (World Economy Forum/WEF) mendukung penuh pelaksanaan Ocean Impact…

2 jam yang lalu

Pemerintah Sita 4 Juta Hektar Lahan dan Tutup 1.000 Tambang Ilegal

MONITOR, Jakarta - Pendekatan ekoteologi yang dikembangkan Kementerian Agama sejalan dengan langkah tegas Presiden dalam…

6 jam yang lalu

WEF Davos 2026 Jadi Momentum Penguatan Industri Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian menegaskan komitmennya dalam memastikan investasi yang masuk ke Indonesia tidak…

7 jam yang lalu

Efisienkan Kegiatan, Menag Usulkan STQ Digabung ke MTQ

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengusulkan agar Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) dihapus…

9 jam yang lalu

Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

MONITOR, Jakarta - Operasi pencarian korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten…

17 jam yang lalu