OLAHRAGA

Sandiaga akan Kembangkan Sport Tourism melalui Cabor Renang

MONITOR, Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, optimis tahun 2023 olahraga renang akan mencapai banyak prestasi di kancah internasional.

Optimisme itu disampaikan Sandiaga saat menghadiri agenda Pembukaan Rapat Kerja Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) 2023 belum lama ini.

“Saya jadi teringat kembali momen ketika saya memimpin PB PRSI beberapa tahun lalu. Saya melihat dengan jelas bahwa potensi olahraga renang di Indonesia sangat menjanjikan,” ucap Sandiaga Uno, Selasa (21/2/2023).

Menurut Sandiaga, potensi ini harus terus dikawal agar bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mendorong pemulihan ekonomi nasional.

“Kami di Kemenparekraf berkomitmen mengembangkan sports tourism Indonesia melalui olahraga renang,” tegas Sandiaga.

Ia pun optimis olahraga renang Indonesia akan semakin berprestasi sehingga bisa menciptakan peluang usaha dan lapangan kerja seluas-luasnya

Recent Posts

Perkuat Layanan Haji Lewat Diklat PPIH, Menhaj Tekankan Amanah Negara

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) terus memperkuat kualitas layanan penyelenggaraan ibadah haji…

12 menit yang lalu

Ribuan Massa Padati Jalan Santai Kebangsaan PCNU Kota Depok

MONITOR, Depok - Ribuan peserta mengikuti kegiatan jalan santai kebangsaan dalam rangka 100 Tahun Masehi…

2 jam yang lalu

Kemenag Terbitkan PMA 2026 Tentang Penyelenggaraan Sidang Isbat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menerbitkan Peraturan Menteri Agama (PMA) Nomor 1 Tahun 2026 tentang…

17 jam yang lalu

Kemenperin dan IKEA Kolaborasi Dorong IKM Naik Kelas

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus mendorong peningkatan daya saing dan perluasan akses pasar…

24 jam yang lalu

Mardiono Resmi Tunjuk Baihaki Sulaiman Jadi Plt Ketua PPP Banten

MONITOR, Jakarta - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi menetapkan Baihaki Sulaiman…

1 hari yang lalu

Kemenag dan Kemenhaj Sinergi Kawal Transisi Pelayanan Haji 2026

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar bersama Wakil Menteri Agama (Wamenag), Romo H.R.…

1 hari yang lalu