MEGAPOLITAN

Rampung, Begini Penampakan Trotoar Jalan Margonda Depok

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok telah merampungkan penataan trotoar Segmen I di Jalan Margonda Raya.

Kepala DPUPR Kota Depok, Citra Indah Yulianty mengatakan, adapun panjang trotoar yang dibangun yakni mencapai 700 meter. Pekerjaan yang berlangsung sejak 9 November sampai dengan 27 Desember 2021, rampung tepat waktu.

“Alhamdulillah, pekerjaan yang berlangsung sejak 9 November sampai dengan 27 Desember 2021, rampung tepat waktu,” katanya, dikutip Minggu (02/01/2022).

Citra menjelaskan, untuk titik yang dikerjakan yaitu sisi timur dari batas Jalan Margonda Raya dan Jalan Siliwangi sampai Jalan Dahlia. Kemudian, sisi barat dari jalan masuk Cafe Poelang Kampung sampai dengan pintu keluar Balai Kota Depok.

“Adapun penataan menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Depok dengan nilai Rp 2,5 miliar,” ungkapnya.

Untuk pekerjaan lanjutan segmen I, lanjut Citra, akan dilaksanakan tahun depan. Berikut juga dengan pekerjaan segmen II dan III.

“Insya Allah tahun depan kami rampungkan penataan di sepanjang Jalan Margonda,” pungkasnya.

Recent Posts

Menhaj Tegaskan Prinsip Pembagian Kuota Haji Reguler 2026 Berkeadilan dan Proporsional

MONITOR, Jakarta - Menteri Haji dan Umrah RI Mochamad Irfan Yusuf menegaskan pembagian kuota haji…

10 menit yang lalu

Dukung Ketahanan Pangan, KKP Gencarkan Riset Terapan Perkuat Blue Food

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) optimistis pangan biru akan berkontribusi maksimal mendukung…

1 jam yang lalu

Seminar Internasional Kupas Peran Prabowo dalam Mendorong Solusi Dua Negara

MONITOR, Jakarta - Menindaklanjuti pidato Presiden Prabowo Subianto pada Sidang Umum ke-80 Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)…

3 jam yang lalu

Guru Diwajibkan Rangkap Konselor, DPR: Sekolah Harus Tetap Punya Psikolog Profesional

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI Lalu Hadrian Irfani menyambut baik kebijakan…

4 jam yang lalu

Kemenag Inisiasi Forum Akademik Internasional Bahas Gaza dan Perdamaian Dunia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menginisiasi penyelenggaraan rangkaian seminar internasional tentang perdamaian dunia pada empat…

4 jam yang lalu

Soroti Pemilu 2029, Anis Matta: Bersiaplah Hadapi Krisis Besar!

MONITOR, Jakarta - Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia menggelar puncak HUT ke-6 di Ballroom Hotel…

5 jam yang lalu