Categories: MEGAPOLITAN

Peduli Sosial, Perempuan Ini Bagikan Makanan dan Hand Sanitizer Gratis Ojek Online di Depok

MONITOR, Depok – Pengusaha properti di Depok, Afifah Alia kembali melakukan aksi peduli di tengah pandemi virus Corona. Kali ini, perempuan itu membagikan makan siang gratis kepada ratusan pengemudi ojek online dan angkutan umum di sekitaran Jalan Raya Margonda, Kota Depok, Selasa (31/3) siang.

“Saya ingin membantu meringankan beban mereka. Setidaknya mereka bisa makan gratis,” kata Afifah kepada MONITOR.

Selain membagikan ratusan bungkus nasi, pada aksinya itu Afifah juga membagikan hand sanitizer. Sebab, menurutnya, para pengemudi ojek online dan angkutan umum rentan terpapar virus Corona, sehingga perlu diberikan cairan pencuci tangan tersebut.

“Mereka (pengemudi) yang masih terus berjuang mencari sesuap nasi di jalanan, ini rentan (terpapar virus Corona). Karena itu juga saya bagikan hand sanitizer, agar tangan mereka bersih dan terbebas dari kuman dan virus,” ujarnya.

Pada aksinya itu, Afifah juga berpesan kepada warga Depok untuk tetap mengikuti imbauan pemerintah, melakukan social distancing dan dapat belajar, bekerja dan beraktifitas di rumah.

“Semoga apa yang kami lakukan ini dapat memutus mata rantai penyebaran virus Corona. Dan para pengemudi ojek online dan angkot dapat sedikit terbantu,” pungkasnya.

Recent Posts

Mendorong Kemajuan Sektor Kelautan Perikanan Perlu Kebijakan yang Efektif dan Efisien

MONITOR, Jakarta - Mengingat luasan wilayah perairan Indonesia serta wilayah daratnya yang berbentuk pulau-pulau, maka…

35 menit yang lalu

Kunjungi JMTC, Menteri PU Pantau Kondisi Arus Lalu Lintas Nataru 2024-2025

MONITOR, Bekasi - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo melakukan kunjungan ke Jasa Marga Tollroad…

1 jam yang lalu

Anggota DPR Desak Pemerintah Masifkan Edukasi Uang Palsu

MONITOR, Jakarta - Anggota DPR RI Charles Meikyansah menanggapi kekhawatiran masyarakat terhadap maraknya peredaran uang…

1 jam yang lalu

Tak Hanya untuk Pangan, Sektor Kelautan Perikanan Bisa Jadi Sumber Pendapatan dan Devisa Negara

MONITOR Jakarta - Dengan pengelolaan yang bijaksana sektor kelautan dan perikanan Indonesia tidak hanya dapat…

1 jam yang lalu

Soroti Wacana Denda Damai Bagi Koruptor, DPR Singgung Kasus Harvey Moeis

MONITOR, Jakarta - Anggota Badan Legislatif (Baleg) DPR RI Ahmad Irawan menyoroti pernyataan Menteri Hukum…

19 jam yang lalu

Menag Tegaskan Perempuan Tidak Wajib Dikhitan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa perempuan tidak wajib dikhitan. Menurutnya, tidak…

20 jam yang lalu