MEGAPOLITAN

Di Musrenbang, Prasetyo Ingatkan APBN Jangan Dihamburkan

MONITOR, Jakarta – Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi menerima laporan sebanyak 1.359 usulan langsung dan 1.992 usulan hasil reses dari Anggota Dewan di Dapilnya.

Prasetyo menyatakan, jumlah RW yang melaksanakan rembuk ada 574 RW, Kelurahan yang melaksanakan sidang kelompok ada 65 dan Kecamatan yang melaksanakan ada 10.

“Tidak bosan-bosannya dari saat rembuk RW, kemudian naik ke tingkat kelurahan hingga kecamatan yang saya pesankan adalah agar jangan mengusulkan kegiatan-kegiatan yang normatif, usulkan sesuai kebutuhan yang bermanfaat untuk orang banyak, yang jadi prioritas bersama mulai dari penanggulangan banjir, penanganan kemacetan, antisipasi dampak resesi ekonomi, penanggulangan kemiskinan, percepatan penurunan stunting hingga penguatan nilai demokrasi,” ucap Prasetyo ketika menghadiri Musrenbang tingkat Kota yang pertama di Jakarta Pusat, Kamis (16/3/2023).

Dalam Musrenbang, Prasetyo mengingatkan agar APBD tidak disalahgunakan untuk kepentingan diluar prioritas.

“Jangan sampai menghambur-hamburkan APBD, semua harus fokus pada yang prioritas,” imbuhnya.

Ia pun berharap sinergi dan gotong royong bersama tetap dilakukan agar Jakarta menjadi lebih baik, warganya sejahtera dan makmur.

Recent Posts

Aksi Taruna Akademi TNI Bersihkan Sekolah Pascabanjir Aceh Tamiang

MONITOR, Aceh Tamiang - Taruna Akademi TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas Taruna (Satgastar) Latsitarda…

3 jam yang lalu

Kepala Barantin Bersama Mentan Tindak Tegas Pemasukan Beras Tanpa Dokumen Karantina

MONITOR, Karimun - Kepala Badan Karantina Indonesia (Barantin) mendampingi Menteri Pertanian Republik Indonesia dalam kunjungan…

8 jam yang lalu

Menhaj Irfan Yusuf: Integritas ASN Fondasi Utama Layanan Haji

MONITOR, Jakarta - Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, menekankan pentingnya perubahan…

12 jam yang lalu

Tembus Rp270,9 Triliun, DKI Jakarta Kuasai Investasi Dalam Negeri

MONITOR, Jakarta - Provinsi DKI Jakarta kembali menunjukkan perannya sebagai magnet utama investasi dalam negeri.…

14 jam yang lalu

Wujud Toleransi, 57 Siswa Kristen-Katolik Sekolah di MIN 3 Sumba Timur

MONITOR, Jakarta - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Sumba Timur menjadi tempat belajar bersama bagi…

15 jam yang lalu

SETARA Institute: Pelibatan TNI dalam Penanggulangan Terorisme Ancam Supremasi Sipil dan Kepastian Hukum

MONITOR, Jakarta — Ketua Dewan Nasional SETARA Institute, Hendardi, menilai pelibatan Tentara Nasional Indonesia (TNI)…

17 jam yang lalu