Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian (dok: Instagram Hetifah)
MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifuddian, mendorong agar para orangtua mengikutsertakan anak-anak mereka agar melakukan vaksinasi Covid-19.
Dorongan ini disampaikan Hetifah, mengingat saat ini pembukaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen sudah mulai diberlakukan di sejumlah sekolah di Jakarta dan beberapa daerah lainnya.
Dijelaskan Hetifah, fasilitas vaksinasi bagi usia anak pun telah tersedia di banyak tempat dan gratis.
“Saya mendorong agar orang tua segera memastikan bahwa anaknya segera bisa menerima vaksin Covid-19, khususnya bagi yang berusia sekolah. Sekarang sudah tersedia banyak program vaksinasi serentak untuk usia anak dan remaja. Gratis dan mudah,” ucap Hetifah dalam keterangannya, Kamis (6/1/2022).
Legislator Golkar ini menyatakan pemerintah melalui Kemendikbudristek menelurkan berbagai peraturan terkait PTM dalam SKB 4 Menteri, termasuk di dalamnya persyaratan kelengkapan vaksinasi dan protokol kesehatan.
Menurut Hetifah, sinergi penerapan protokol kesehatan di sekolah menjadi sangat penting untuk memastikan PTM dapat digelar dengan aman dan efektif.
“Ayo teman-teman juga ikut mengawal, mengawasi jalannya PTM dan silakan sampaikan jika ada masukan ya,” imbuhnya.
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi I DPR RI, Sukamta, menyoroti ancaman serius fenomena judi…
MONITOR, Semarang - Indonesia Kampanye kesehatan kulit dan gaya hidup aktif bertajuk Immoderma Wellness Day…
MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, menyambut baik rencana pemerintah mengajarkan…
MONITOR, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) menyatakan bahwa kegiatan diskusi, pameran UMKM, dan kunjungan ke…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menggelar Annual International Conference on Islam, Science, and Society (AICIS+)…
MONITOR, Depok – Kementerian Agama RI dan Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII) hari ini menggelar…