MEGAPOLITAN

Antisipasi Massa 212 Berkerumun, Sejumlah Ruas Jalan Ibukota Ditutup Sementara

MONITOR, Jakarta – Sejumlah ruas jalan di Jakarta hari ini, Kamis (2/12/2021), kemungkinan akan ditutup sementara. Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi terjadi kerumunan massa reuni 212. Penutupan dan penyekatan jalan ini dilakukan aparat Polda Metro Jaya sejak Rabu malam (1/12).

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, pengendara yang menggunakan atribut massa 212 dilarang melewati kawasan yang sudah ditutup ataupun disekat.

“Kami akan melaksanakan filterisasi, terhadap.kawasan-kawasan yang dilarang dilalui masa 212. Kawasan tersebut seperti, Semanggi, Tugu Tani, kemudian sepanjang jalan Sudirman Thamrin, khusus untuk masyarakat masih bisa melintas,” kata Sambodo kepada wartawan, Rabu (1/12).

Berikut titik-titik penyekatan dan pentupan yang dilakukan kepolisian:

Jalan Veteran Raya menuju Jalan Medan Merdeka Utara ditutup.

Jalan Merdeka Timur menuju Jalan Medan Merdeka Utara ditutup. Pengendara dialihkan ke Jalan Perwira.

Jalan Medan Merdeka Selatan ke arah Monas ditutup. Pengendara dari kawasan Tugu Tani akan dialihkan ke arah Jalan Medan Merdeka Timur.

Jalan MH Thamrin mengarah Jalan Medan Merdeka Barat ditutup di Patung Kuda Arjuna Wiwaha.Pengendara diarahkan ke Jalan Kebon Sirih.

Jalan Budi Kemuliaan mengarah Patung Kuda Arjuna Wiwaha ditutup.

Jalan Abdul Muis menuju Jalan Medan Merdeka Barat ditutup.

Jalan Majapahit ditutup. Pengendara dari arah Jalan Hayam Wuruk maupun Jalan Suryopranoto diarahkan ke Jalan Ir H Juanda.

Jalan Veteran Raya, Jalan Abdul Muis menuju Majapahit, Jalan Kebon Sirih menuju Wahid Hasyim, dan Jalan Sunda juga dilakukan pengalihan arus.

Selain itu, polisi juga sudah mulai menyisir perbatasan atau akses masuk menuju ibu kota. Wilayah perbatasan akan menjadi lokasi penyekatan pertama agar massa tidak masuk sampai Jakarta. Salah satunya ada di kawasan Tangerang Selatan.

Recent Posts

Puan Usul Forum Parlemen Bela Palestina Diperluas Hingga Eropa dan Amerika Latin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri forum diskusi kelompok parlemen negara-negara yang…

9 menit yang lalu

Jasa Marga Catat 165 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 165.466 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

49 menit yang lalu

Hadiri Forum Parlemen Bela Palestina di Turki, Puan Audiensi Dengan Erdogan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung…

2 jam yang lalu

DPR Kecam Pelecehan di KRL, Transportasi Umum Harus Jadi Ruang Aman Bagi Perempuan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR Irine Yusiana Roba Putri mengecam keras pelecehan seksual…

3 jam yang lalu

Di Forum Parlemen Bela Palestina, Puan Desak Israel Hentikan Serangan di Gaza

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri rapat kelompok parlemen yang mendukung Palestina…

3 jam yang lalu

Dari Limbah Jadi Harapan, Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja

MONITOR, Jakarta - Rumah Tamadun, UMKM binaan Rumah BUMN Pertamina Pekanbaru sekaligus pemenang Pertamina UMK…

7 jam yang lalu