PENDIDIKAN

HNW dan Yandri Susanto Bicara Peran Santri di Era Disruptif Digital

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua MPR-RI Hidayat Nur Wahid (HNW) dan Ketua Komisi VIII DPR-RI, Yandri Susanto, akan tampil sebagai narasumber pada Webinar Hari Santri yang digelar oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan ini diadakan secara daring pada tanggal 23 Oktober 2021 dan dihadiri oleh perwakilan santri pondok pesantren daerah Tangerang Selatan.

Ketua Pelaksana kegiatan Webinar Hari Santri, Muhamad Bukhari Muslim mengkonfirmasi bahwa keduanya benar diundang oleh DEMA UIN Syarif Hidayatullah melalui Kementerian Keislamannya.

“Kami menghadirkan keduanya untuk berbicara perihal peran santri di era disruptif digital,” ucap Muhamad Bukhari Muslim selaku Ketua Pelaksana kegiatan, Rabu (20/10/2021).

Hidayat Nur Wahid (atau akrab disebut HNW) yang merupakan alumni Pondok Pesantren Gontor akan tampil sebagai pembicara pertama. Pada sesi pertama, HNW akan berbicara tentang tantangan santri di era kontemporer, khususnya dalam menyikapi berbagai informasi hoaks yang tersebar di media sosial.

Adapun Yandri Susanto yang merupakan pembicara kedua disiapkan untuk berbicara tentang potensi dan peran santri dalam membangun bangsa dan negara. Kemudian disusul dengan pembahasan mengenai bagaimana perhatian pemerintah terhadap pengembangan SDM santri dan pondok pesantren.

Selain Hidayat Nur Wahid dan Yandri Susanto juga tampil sebagai narasumber Prof. Hilman Latief, MA., Ph.D (Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag RI), H. Abdullah Mas’ud (Ketua PCNU Tangerang Selatan), H. Didin Nurul Rosyidin, MA., Ph.D (Akademisi dan Direktur PP Kulliyyatul Muallimin Al-Mutawally) dan Drs. KH. Zainal Sholihin (Pimpinan Pondok Pesantren Madinah Al-Hijrah).

Recent Posts

Menperin Raih Komitmen Tiga Prinsipal Otomotif Jepang, Harga Stabil dan Tidak PHK

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita meminta komitmen kepada tiga produsen otomotif besar…

2 jam yang lalu

Menag Siap Terlibat Aktif pada Program Wakaf Produktif Pertanian yang Digagas ICMI dan IPB

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyatakan kesiapan Kementerian Agama untuk terlibat aktif dalam…

3 jam yang lalu

MUI Dukung Pemerintah Coret Penerima Bansos Terlibat Judol

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Umum Wantim Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH. Zainut Tahid Sa’adi…

3 jam yang lalu

Forum ICMI, Prof Rokhmin paparkan Strategi Transformasi Sektor Pangan untuk Wujudkan Kedaulatan

MONITOR - Anggota Komisi IV DPR-RI Prof Rokhmin Dahuri mendorong pemerintah untuk melakukan transformasi sektor…

6 jam yang lalu

Satu Dosis Vaksin Tak Cukup, Kementan Gaungkan Vaksinasi Booster PMK

MONITOR, Jakarta — Pemerintah terus memperkuat upaya pengendalian Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) melalui pelaksanaan…

9 jam yang lalu

Soroti Jutaan Sarjana Nganggur, Puan Dorong Orkestrasi Lintas Kementerian Jembatani Pelamar Kerja

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti jumlah pengangguran berpendidikan sarjana di Indonesia…

12 jam yang lalu