MEGAPOLITAN

Tak Hanya Perketat Prokes, Petugas Rutan Depok Diimbau Batasi Aktivitas di Luar

MONITOR, Depok – Jumlah kasus Covid-19 di Kota Depok terus bertambah setiap harinya. Bahkan, berdasarkan data di Satgas Penanganan Covid-19 Kota Depok pada Senin (21/06/2021), kasus positif Covid-19 tercatat bertambah 587 dalam sehari.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Rutan Kelas I Depok, Anton meminta seluruh jajarannya untuk terus waspadai penyebaran virus asal kota Wuhan, China tersebut, terlebih penyebaran di lingkungan Rutan.

“Seluruh petugas, saya minta untuk selalu waspada, terus perketat protokol kesehatan. Siapa pun yang memasuki area ini, termasuk petugas, wajib menerapkan protokol kesehatan dengan ketat,” kata Anton, saat memberikan pengarahan kepada pegawainya di Rutan Depok, Selasa (22/06).

Disebutkannya, guna mencegah penularan Covid-19 terhadap warga binaan pemasyarakatan (WBP) atau narapidana, para petugas Rutan diminta untuk mengurangi aktivitas di luar.

Sebab, menurut Anton, para petugas Rutan diniliai memiliki tingkat resiko tinggi dalam penyebaran Covid-19 ke para WBP.

“Jangan sampai di dalam (blok hunian) muncul klaster baru. Sebagai petugas, kita memiliki tingkat resiko yang tinggi terhadap penularan, karena berhadapan langsung dengan warga binaan,” ujarnya.

“Untuk itu, mari sama-sama kita putus mata rantai penyebaran Covid-19 ini dengan selalu disiplin protokol kesehatan. Memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, serta kurangi mobilitas di luar,” pungkas Anton.

Recent Posts

Puan soal Pemberian Gelar Pahlawan Bagi Soeharto, Harus Dikaji Secara Cermat

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menanggapi soal pro kontra pemberian gelar pahlawan…

52 menit yang lalu

Kemenag Siapkan Regulasi Pengelolaan Dana Sosial Keagamaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar memberikan perhatian khusus pada pengelolaan dana sosial keagamaan…

2 jam yang lalu

Dukungan DPR Terhadap Putusan MK soal AKD Tak Lepas dari Kepemimpinan di Parlemen

MONITOR, Jakarta - Aktivis perempuan dari Sarinah Institute, Luky Sandra Amalia, mengapresiasi sikap DPR yang…

2 jam yang lalu

Puan Sebut Penurunan Biaya Haji Bukti Pengelolaan Dengan Prinsip Keadilan

MONITOR, Jakarta - DPR RI melalui Alat Kelengkapan Dewan bersama Menteri Haji dan Umrah RI…

2 jam yang lalu

DPR Dorong Pemerintah Pastikan Transisi Energi ke B50 Tak Abaikan Kepentingan Petani

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XII DPR RI, Ratna Juwita Sari mendorong Pemerintah untuk memastikan…

3 jam yang lalu

Puan: Tugas Negara Mempermudah Urusan Rakyat Bukan Memperumit

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan aparatur pemerintah harus memiliki tekad yang…

3 jam yang lalu