MEGAPOLITAN

Pemkot Depok Gratiskan Pembuatan IMB Hingga Akhir Mei 2021

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok mengeluarkan sejumlah kebijakan selama bulan Ramadan hingga akhir Mei 2021. Salah satunya, menggratiskan pembuatan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) hingga akhir bulan Mei 2021.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris menuturkan, sepanjang Ramadan hingga akhir Mei pembuatan IMB akan digratiskan. Kebijakan ini juga untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 Kota Depok pada 27 April mendatang.

“Kami juga akan meluncurkan 1.000 pembimbing rohani yang dilakukan secara online,” ujar Idris dalam keterangannya, dikutip Minggu (25/04).

Kemudian, sambungnya, terkait buka puasa bersama, Pemkot Depok tetap belum memperbolehkan dalam skala yang besar. Selain itu, kegiatan lainnya juga masih dibatasi di bulan Ramadan.

Ia menjelaskan, untuk kegiatan lainnya yang dibatasi salah satunya itikaf. Jika ada masyarakat yang ingin melaksanakan Itikaf harus mendaftar terlebih dahulu ke Dewan Kemakmuran Masjid (DKM).

“Kita juga minta komitmennya untuk menjalankan protokol kesehatan selama di masjid, termasuk juga Idulfitri,” katanya.

Lebih lanjut, ucapnya, untuk larangan mudik, pihaknya mengikuti arahan Polda Metro Jaya (PJM) dan diteruskan ke Polres Metro Depok untuk melakukan konsep larangan mudik. Serta penjagaan saat Idul Fitri.

“Kami mengikuti arahan PMJ dan akan berkoordinasi dengan Polres Metro Depok terkait larangan mudik dan pengamanan pada saat Idulfitri,” pungkasnya.

Recent Posts

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

5 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

11 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

12 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

14 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

14 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

22 jam yang lalu