HUKUM

Jika Dianggap Salah, Edhy Prabowo Siap Dihukum Mati

MONITOR, Jakarta – Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Edhy Prabowo, menegaskan dirinya siap untuk mempertanggungjawabkan segala risiko menghadapi kasus korupsi yang dialamatkan kepadanya. Bahkan, anak buah Prabowo Subianto ini menyatakan siap dihukum mati atau hukuman lebih besar lainnya.

“Kalau memang saya dianggap salah saya tidak lari dari kesalahan, saya tetap tanggung jawab. Jangankan dihukum mati, lebih dari itu pun saya siap, yang penting demi masyarakat saya,” ujar Edhy Prabowo usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK Jakarta, Senin (22/2/2021).

Edhy pun menyatakan dirinya tidak bermaksud menutupi segala kesalahan dengan berbicara lantang. Ia pun menyerahkan semua proses hukum atas kasus yang menjeratnya itu.

“Saya tidak bicara lantang dengan menutupi kesalahan, saya tidak berlari dari kesalahan yang ada. Silakan proses peradilan berjalan, makanya saya lakukan ini. Saya tidak akan lari dan saya tidak bicara bahwa yang saya lakukan pasti bener, nggak,” kata Edhy.

Sebelumnya, Edhy pun menyatakan bahwa segala kebijakan yang ditempuhnya merupakan upaya untuk menyempurnakan kebijakan di Kementerian KKP sebelumnya. Ia menegaskan kebijakan tersebut diambilnya demi kepentingan masyarakat.

Recent Posts

Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

MONITOR, Jakarta - Operasi pencarian korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten…

4 jam yang lalu

Lindungi Peternak-Konsumen, Mentan Amran Tegaskan Pengawasan Ketat DOC hingga Daging Sapi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang juga menjabat sebagai Kepala Badan…

6 jam yang lalu

Klinik UMKM Bangkit Diluncurkan di Sumbar Bantu Percepat Pemulihan Pascabencana

MONITOR, Sumatera Barat - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meresmikan Klinik UMKM Bangkit…

6 jam yang lalu

Kemenag-Australia Awards Indonesia Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Double Degree

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA), Sekretariat…

7 jam yang lalu

Rumuskan kebijakan, Prof Rokhmin dorong KKP perkuat hilirisasi dan daya saing produk laut

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai negara kepulauan dengan potensi sumber daya laut terbesar di dunia…

7 jam yang lalu

Jabar Jadi Jalur Transit TPPO, Rieke Diah Pitaloka Ingatkan Peran Imigrasi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XIII DPR RI Rieke Diah Pitaloka menegaskan bahwa tindak pidana…

9 jam yang lalu