HUKUM

Yasonna Sayangkan Penyebar Hoax Semakin Banyak ditengah Wabah Covid-19

MONITOR, Jakarta – Wacana pembebasan narapidana kasus korupsi yang sebelumnya dilontarkan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Yasonna Laoly, menimbulkan kegaduhan negeri ini ditengah pandemi Corona. Yasonna pun menyayangkan, banyak pihak-pihak yang memproduksi narasi hoax dan ujaran kebencian terhadapnya.

Ia mengatakan, penyebaran berita hoax bahkan kerap ditemukan di media sosial. Meski sudah ada yang diproses hukum, Yasonna menyayangkan masih banyak penyebar isu hoax yang terus memproduksi narasi kebencian dan hoax.

“Hoaxes dan rumors hampir setiap hari ditemukan di media sosial (medsos), kendatipun banyak penyebar hoaxes, ujaran kebencian, berita bohong, dll yang telah diproses hukum, dan merasakan dinginnya tembok lapas serta parahnya berbagi nafas di Lapas karena overkapasitas, namun semangat memproduksi kabar bohong, hoaxes, ujaran kebencian, dll tidak juga surut!” gerutu Yasonna, dalam laman Instagram @yasonna.laoly, Rabu (8/4).

Sebelumnnya, atas dasar alasan kemanusiaan serta mempertimbangkan kondisi Lapas dan Rutan di Indonesia yang sangat overkapasitas dengan jumlah napi dan tahanan lebih dari 271,000 orang, Menkumham Yasonna Laoly menilai hal itu sangat berbahaya bagi penularan massif Covid 19 di Lapas dan Rutan.

Ia pun mengusulkan agar sebagian narapidana diberikan kebijakan assimilasi di rumah dengan pengawasan Bapas dan Kejaksaan.

“Kami mengeluarkan kebijakan melalui Permenkumhan No.: 10 Tahun 2020 dan Keputusan Menteri Hukum dan Ham No: M.HH-19.PK.01.04.04 tanggal 30 Maret 2020, untuk kriteria napi tertentu, dikeluarkan menjalankan assimilasi di rumah. Namun, mereka tetap dalam pengawasan Bapas dan Kejaksaan,” ujar Yasonna.

Recent Posts

KKP Perkuat Peran Syahbandar di Pelabuhan Perikanan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memperkuat peran syahbandar di pelabuhan perikanan untuk…

30 menit yang lalu

KPK dan PPATK Sinergi Wujudkan Indonesia Emas 2045

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…

4 jam yang lalu

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

9 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

15 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

16 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

18 jam yang lalu