KRIMINAL

Warga Depok Digegerkan Temuan Mayat Pensiunan Guru Membusuk di Rumahnya

MONITOR, Depok – Warga Jalan Angsana I RT.001, RW. 006, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, digegerkan dengan penemuan mayat yang diketahui adalah seorang pensiunan guru bernama Ngadi (67).

Kapolsek Metro Sukmajaya, AKP Ibrahim mengatakan, jasad korban pertama ditemukan oleh Agung Astabuana (tetangga) sekira pukul 10.00 WIB, usai mencium orama tidak sedap dari rumah korban.

“Sekira pukul 10.00, warga mencium bau busuk di rumah korban, kemudian melaporkan ke Ketua RT setempat,” kata Ibrahim kepada MONITOR, Rabu (11/3).

Kemudian, lanjut Ibrahim, secara bersama-sama mereka mengecek ke rumah korban, untuk memastikan bau tersebut. Disana korban ditemukan sudah meninggal dengan kondisi sudah membengkak.

Karena itu, warga pun langsung melaporkan ke pihak kepolisian, yang selanjutnya mengerahkan tim inafis untuk mengetahui kondisi mayat tersebut.

“Dari hasil olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan fisik. Diduga korban sudah meninggal tiga hari lalu karena sakit. Saat ini jasad korban sudah dibawa ke rumah sakit,” pungkasnya.

Recent Posts

Parade Bastille Day 2025, Simbol Kemitraan Strategis Militer Indonesia dan Prancis

MONITOR, Jakarta - Derap langkah tegap diiringi irama langkah yang kompak dan penuh semangat, pasukan…

7 jam yang lalu

Uni Eropa Permudah Visa Bagi WNI, DPR Dorong Orkestrasi RI Manfaatkan Momentum Borderless

MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI, Mardani Ali Sera menyambut…

8 jam yang lalu

Menteri PU Tinjau Sekolah Rakyat di NTB, Tahap Kedua Dimulai September 2025

MONITOR, NTB - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo meninjau secara langsung digunakannya Sekolah Rakyat…

9 jam yang lalu

Puan Soal Kasus Beras Oplosan, Rakyat Jangan Jadi Korban Pasar yang Tidak Jujur!

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kasus praktik pengoplosan beras yang ditemukan…

10 jam yang lalu

DPR Nilai Keanggotaan RI di BRICS Dapat Dimanfaatkan untuk Siasati Tekanan Tarif Impor AS

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XI DPR RI Charles Meikyansah menyambut baik bergabungnya Indonesia ke…

12 jam yang lalu

Tutup Sukses Operasional Haji 2025, Menag Jelaskan Formula 5BPH

MONITOR, Jakarta - Operasional penyelenggaraan ibadah haji 1446 H/2025 M sudah selesai. Kelompok terbang (kloter)…

12 jam yang lalu