INTERNASIONAL

Pejabat Iran Kena Corona, Politikus Demokrat Minta Pemerintah Jangan Main-main

MONITOR, Jakarta – Wabah virus Corona telah menyerang para petinggi Iran. Mulai dari Wakil Presiden, Wakil Menteri dan beberapa petinggi di negeri seribu embargo itu.

Kondisi ini pun membuat politikus Demokrat Jansen Sitindaon was-was. Ia khawatir penyebaran virus Corona juga menyebar di Indonesia.

“Saya was-was membaca keadaan di Iran, karena penanganan corona di Indonesia ini saya lihat “agak mirip” dengan Iran. Senin lalu Wamenkes Iran, Dr Iraj Harirchi mengatakan wabah Corona di Iran terkendali. Malah dia yang diberitakan positif Corona,” kata Jansen Sitindaon, dalam laman Twitternya belum lama ini.

Ia pun mengaku kaget ketika mendengar kabar bahwa Wakil Presiden Iran, Massoumeh Ebtekar, juga positif terjangkit Corona.

“Padahal beberapa hari beliau masih hadir di rapat kabinet dengan Presiden Hassan Rouhani, pasti yang ikut dalam rapat ini was-was semua sekarang. Kita doakan yang terbaik,” imbuhnya.

Politikus asal Sumatera Utara ini pun mendesak agar pemerintah tidak main-main dan serius dalam menangani virus Corona. Ia khawatir penyebaran Corona akan tidak terkendali selayaknya yang terjadi di Iran.

“Yang terhormat Presiden Jokowi, sebagai rakyat saya meminta agar pemerintah betul-betul fokus ke soal Corona ini. Jangan sampai tiba-tiba dia sudah di Indonesia kemudian nyebar seperti wabah tak terkendali mirip di Iran. Apalagi sekarang ini kita sedang musim hujan banjir di mana-mana gampang sekali flu datang,” tukasnya mendesak.

Recent Posts

Anggaran Haji 2026 Tembus Rp18,2 Triliun, Kemenhaj Fokus Layanan Jemaah

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah Republik Indonesia menegaskan pentingnya pengelolaan anggaran operasional haji…

24 menit yang lalu

Menteri Maman Dorong Pemulihan Terpadu Bangkitkan UMKM Terdampak Bencana di Sumatera

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mendorong dan mengusulkan…

1 jam yang lalu

Kemenperin Konsisten Bangun Ekosistem Chip Design Nasional Sejak 2023

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menegaskan komitmennya dalam mengakselerasi penguatan industri nasional berbasis teknologi…

3 jam yang lalu

Kemenag Harap Pimpinan Ormawa Perkuat Kepemimpinan dan Idealisme

MONITOR, Malang - Pimpinan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) harus terus mengembangkan kapasitas kepemimpinan (leadership) dan idelisme.…

7 jam yang lalu

Kasus Keracunan MBG Kembali Muncul, DPR Desak Sanksi Tegas

MONITOR, Jakarta - Kasus keracunan pada program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali marak terjadi. Satu…

7 jam yang lalu

Percepat Pemulihan Bencana, KKP Kirim 1.142 Taruna ke Sumatra

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menerjunkan 1.142 taruna ke Provinsi Aceh dan…

8 jam yang lalu