Revitalisasi Monas (Foto: Asep Syaefudin)
MONITOR, Jakarta – Pemprov DKI Jakarta mengakui telah memangkas 191 pohon pada revitalisasi sisi selatan kawasan Monas, Jakarta Pusat. Sebagai gantinya Pemprov DKI kembali tanam 300 pohon di kawasan Monas.
Sekertaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah mengatakan, saat ini pihaknya telah mendapatkan laporan terkait pohon di kawasan Monas. Berdasarkan laporannya, ada pohon yang dipindahkan dan juga ada yang dipangkas karena tidak bisa dihindari dari revitalisasi.
“Ada 55 pohon dipindahkan ke sisi barat dan 30 ke sisi timur. Ternyata saat kita rapatkan ada 191 pohon yang ditebang,” kata Saefullah di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (4/2).
Saefullah menjelaskan dalam aturan, setiap satu pohon itu harus diganti tiga pohon atau satu banding tiga. Hal itu sesuai rumus yang diinginkan pemerintah. Sedangkan yang diinginkan masyarakat 1 banding 10. Untuk itu, sejak Minggu (2/2), pihaknya telah menanam 300 lebih di kawasan Monas dan sekitarnya sebagai pohon pengganti.
“jadi nebang pohon itu bukan pohon di surga, ini pohon di dunia kalau ditebang harus diganti. Iya kopensasi sudah ada dari aturan,” pungkasnya.
MONITOR, Jakarta - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) sepertinya serius menjawab tantangan Penjabat (Pj) Sekda…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus mempercepat penyelesaian Jalan Tol Kuala Tanjung -…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Arzeti Bilbina, meminta pemerintah mengintensifkan pelaksanaan program Peluncuran…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meminta kampus Peguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN)…
MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita meminta komitmen kepada tiga produsen otomotif besar…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyatakan kesiapan Kementerian Agama untuk terlibat aktif dalam…