BERITA

Temukan 54 Berita Hoax soal Corona, Menkominfo: Jangan Mudah Percaya

MONITOR, Jakarta – Menteri Komunikasi dan Informatika Jhonny G Plate geram atas beredarnya kabar hoax tentang Corona. Dalam konferensi pers, menteri dari latar Partai Nasdem ini mengungkapkan ada sebanyak 54 informasi hoax yang sudah merebak ditengah masyarakat.

Salah satunya, kata Jhonny, kabar mengenai tersebarnya virus Corona melalui buah kurma. “Satu diantara nya mengenai virus yang disebarkan melalui kurma yang harus dicuci bersih karena mengandung virus corona, Kamis 23 Januari sampai hari ini 53, dua penumpang lion air meninggal karena virus corona itu tidak benar,” ujar Jhonny G Plate, Senin (3/2).

Jhonny meminta agar masyarakat tidak mudah percaya dengan simpang siur yang beredar luas. Ia meyakinkan, bahwa Indonesia masih aman dari penyebaran virus Corona yang awalnya berasal dari Wuhan, China.

“Jangan terlalu cepat meneruskan informasi yang belum tentu kebenarannya,” imbuhnya.

Menurut Jhonny, pemerintah sudah bersungguh-sungguh dalam melakukan tindak pencegahan wabah virus Corona di semua pintu masuk ke wilayah Indonesia.

“Di Pekanbaru Riau, meninggal dunia karena virus Corona. Tidak benar itu, pemerintah melakukan tindakan pencegahan di semua pintu masuk dan semua terkoordinasi oleh pemerintah yang dilakukan secara sungguh-sungguh,” pungkasnya.

Recent Posts

Nyaris Sempurna, Layanan Kementerian Pertanian Kembali Dipuji KemenPAN RB

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pertanian kembali menorehkan capaian positif dalam penyelenggaraan pelayanan publik. Dalam Penilaian…

1 jam yang lalu

Kemenag Perkuat Zakat Jadi Sistem Perlindungan Sosial Penyintas Bencana Sumatra

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperkuat peran zakat sebagai instrumen perlindungan sosial keagamaan dalam penanganan…

2 jam yang lalu

Bedah Aturan Baru KUHAP, Akademisi Sulteng soroti Ancaman Demokrasi

MONITOR, Palu - Diskusi bertajuk Ngaji Regulasi digelar pada Rabu malam (07/01/2025) di Jalan Diponegoro,…

2 jam yang lalu

Ngaji Budaya Palu; Budaya, Peradaban dan Perubahan Generasi

MONITOR, Palu – Diskusi Ngaji Budaya yang digelar pada Sabtu malam (10/01/2026) di Jalan Diponegoro,…

3 jam yang lalu

Wajah Indonesia di Arab Saudi, Petugas Haji 2026 Diminta Jaga Integritas

MONITOR, Jakarta - Setiap petugas haji bukan sekadar pelayan jemaah, melainkan representasi resmi negara di…

3 jam yang lalu

Prof Rokhmin: Orang Baik Harus Punya ‘Power’ untuk Ubah Nasib Rakyat

MONITOR, Cirebon - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Prof. Rokhmin Dahuri, menekankan…

4 jam yang lalu