POLITIK

PKS Cemburu Kalau Gerindra Masuk Koalisi Pemerintah

MONITOR, Jakarta – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sepertinya punya rasa khawatir ketika Partai Gerindra menerima tawaran untuk masuk dalam koalisi pemerintah. Apalagi Presiden Jokowi saat bertemu dengan pentolan Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan tegas mengatakan membuka pintu untuk Gerindra bergabung dalam koalisi pemerintah.

“Kami sih berdoa agar Gerindra tetap di jalur oposisi,” ujar Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera kepada wartawan, Jumat (11/10).

Oleh karenanya, dikatakan Mardani, PKS tidak bisa berandai-andai dalam menyikapi sikap politik dari partai yang pernah bersama-sama berjuang di Pilpres 2019 tersebut.

“Apakah Gerindra akan masuk kabinet? Mungkin iya mungkin juga tidak. Di politik jumlah kemungkinan jauh lebih banyak,” imbuh Mardani.

Menurut Mardani, PKS mendukung sepenuhnya sikap partai politik yang memiliki visi memajukan negeri. Namun, dalam hal ini, Mardani mengatakan, demokrasi penting adanya penyeimbang pemerintah.

“PKS akan selalu bersahabat dengan Gerindra dan partai lainnya untuk memajukan negeri. Tapi #KamiOposisi juga mulia dan diperlukan untuk demokrasi yang sehat. Karena itu tetap berdoa semoga Gerindra dapat bersama dalam #KamiOposisi,” tegasnya.

“Pertemuan antar elit positif. Menunjukkan kerukunan dan kesejukan,” pungkasnya.

Recent Posts

Timnas Futsal Putri Raih Posisi Ketiga di Ajang Bergengsi Kawasan Asia Tenggara

MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…

13 menit yang lalu

Kemendes Pastikan Info Rekrutmen PLD 2024-2025 di Medsos Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…

42 menit yang lalu

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

1 jam yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

1 jam yang lalu

Komisi VII DPR Soroti Digitalisasi Hingga Harga Transportasi ke Tempat Wisata

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…

2 jam yang lalu

Keterbukaan Informasi Publik Elemen Penting dalam Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Keterbukaan informasi publik menjadi elemen penting dalam penyelenggaraan pemerintahan demokratis. Keterbukaan informasi…

3 jam yang lalu