MEGAPOLITAN

Renovasi JPO Pasar Minggu Akan Tonjolkan Ciri Khas Adat Betawi

MONITOR, Jakarta – Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Harri Nugroho, mengatakan desain perbaikan jembatan penyeberangan orang (JPO) di Pasar Minggu akan menampilkan konsep kekinian seperti di kawasan Sudirman-Thamrin. Namun, nantinya juga akan diselipkan ciri khas adat Betawi.

“Artinya kan di sana itu ada budaya Betawi nanti ikon budaya Betawi masuk ke situ. Tapi dibuat milenial kayak di Sudirman,” kata Harri di Balai Kota, Senin (8/4/2019).

JPO Pasar Minggu pada 2016 lalu pernah roboh di bagian atapnya akibat terkena angin kencang di kawasan tersebut. Selama kurang kurang lebih tiga tahun, JPO itu tak bisa digunakan warga sekitar karena hanya menyisakan rangka utama yang masih melintang.

Kini, Pemprov DKI akan kembali membangun JPO untuk melayani penyeberangan warga di sana. Pembangunan itu akan dimulai pada akhir April 2019 mendatang.

“Akhir April ini akan dibuat model baru. Kalau di Pasar Minggu itu bentuknya bergelombang dengan gaya etnik Betawi,” katanya.

Harri mengatakan, pengerjaan JPO itu akan menghabiskan dana sekira Rp 6-7 miliar. Uang sebesar itu diperoleh dari dana koefisien lantai bangunan (KLB).

Dana KLB ialah semacam denda yang diserahkan oleh perusahaan swasta ke Pemprov DKI Jakarta karena membangun gedung melebihi jumlah lantai yang ditentukan. Namun, Harri tak menjelaskan perusahaan mana yang akan membiayainya.

“Dananya Rp 6 sampai Rp 7 Miliar, itu dari biaya KLB,” ujarnya.

Ia menambahkan, nantinya JPO itu akan dilengkapi fasilitas berupa lift dan CCTV. Sehingga, dapat membantu kaum disabilitas yang akan menyeberang.

“JPO Pasar Minggu juga ada CCTV dan lifnya juga. CCTV yang mantau otomatis, sudah masuk ke Jakarta Smart City. Nanti kita bisa lihat,” kata dia.

Recent Posts

Lindungi Peternak-Konsumen, Mentan Amran Tegaskan Pengawasan Ketat DOC hingga Daging Sapi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang juga menjabat sebagai Kepala Badan…

14 menit yang lalu

Klinik UMKM Bangkit Diluncurkan di Sumbar Bantu Percepat Pemulihan Pascabencana

MONITOR, Sumatera Barat - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meresmikan Klinik UMKM Bangkit…

36 menit yang lalu

Kemenag-Australia Awards Indonesia Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Double Degree

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA), Sekretariat…

1 jam yang lalu

Rumuskan kebijakan, Prof Rokhmin dorong KKP perkuat hilirisasi dan daya saing produk laut

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai negara kepulauan dengan potensi sumber daya laut terbesar di dunia…

1 jam yang lalu

Jabar Jadi Jalur Transit TPPO, Rieke Diah Pitaloka Ingatkan Peran Imigrasi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XIII DPR RI Rieke Diah Pitaloka menegaskan bahwa tindak pidana…

3 jam yang lalu

Kementerian UMKM Tetapkan Aturan Verifikasi UKM untuk Dapat Mengajukan WIUP Minerba

MONITOR, Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) resmi menerbitkan Peraturan…

5 jam yang lalu