PARLEMEN

Hetifah Sjaifudian: Permasalahan Guru Honorer K2 Harus Diselesaikan

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian mengatakan persoalan dunia pendidikan sangat krusial, sehingga memerlukan penyelesaian yang serius dari pemerintah. Terlebih dikatakan Hetifah, guru profesional merupakan faktor penentu pendidikan yang berkualitas.

Untuk itu, kata Hetifah, guru di Indonesia harus terus meningkatkan kompetensinya dalam mengajar seiring dengan perkembangan zaman. Hal itu ia ungkapkan saat memimpin rapat Panja Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Senin (28/1) kemarin.

“Rapat Panja Pendidikan dan Tenaga Kependidikan kali ini membahas terkait kebijakan Kemendikbud terhadap kondisi dan permasalahan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK), kebijakan pemenuhan PTK di setiap satuan pendidik, pengaruh terbitnya Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2017 tentang Sistem Perbukuan (UU Sisbuk) terhadap pemenuhan PTK dan pengaruh terbitnya UU Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan terhadap kualitas PTK,” ujar Hetifah.

Selain kompetensi guru, legislator Partai Golkar itu juga berharap permasalahan guru honorer K2 segera diselesaikan melalui rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada tahun 2019 ini.

Recent Posts

Puan Usul Forum Parlemen Bela Palestina Diperluas Hingga Eropa dan Amerika Latin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri forum diskusi kelompok parlemen negara-negara yang…

3 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 165 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 165.466 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

3 jam yang lalu

Hadiri Forum Parlemen Bela Palestina di Turki, Puan Audiensi Dengan Erdogan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung…

5 jam yang lalu

DPR Kecam Pelecehan di KRL, Transportasi Umum Harus Jadi Ruang Aman Bagi Perempuan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR Irine Yusiana Roba Putri mengecam keras pelecehan seksual…

5 jam yang lalu

Di Forum Parlemen Bela Palestina, Puan Desak Israel Hentikan Serangan di Gaza

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri rapat kelompok parlemen yang mendukung Palestina…

5 jam yang lalu

Dari Limbah Jadi Harapan, Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja

MONITOR, Jakarta - Rumah Tamadun, UMKM binaan Rumah BUMN Pertamina Pekanbaru sekaligus pemenang Pertamina UMK…

9 jam yang lalu