MEGAPOLITAN

DPRD DKI Puyeng, Anggaran Belanja Kesedot Pembiayaan Rumah DP 0 Persen

MONITOR, Jakarta – Kebijakan Gubernur Jakarta Anies Baswedan yang mengeluarkan program hunian DP 0 persen ternyata membuat kalangan wakil rakyat Jakarta pusing tujuh keliling. Pasalnya gara-gara program hunian DP 0 persen ini, semua anggaran belanja langsung di unit Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) mengalami penurunan.

“Saya gak habis pikir untuk tahun ini, khususnya di komisi yang saya pimpin semua anggaran belanja langsung mengalami penurunan 10-15 persen,” keluh Ketua Komisi D DPRD Jakarta, Iman Satria, kepada MONITOR disela-sela rapat pembahasan anggaran KUA-PPAS 2019 di Gedung DPRD Jakarta, Selasa (16/10).

Menurut Iman, seharusnya disaat APBD DKI 2019 diproyeksi mengalami kenaikan sekitar Rp 87 Triliun, anggaran belanja langsung pun ikut naik. Ini yang terjadi malah sebaliknya, dalam KUA-PPAS anggaran APBD DKI mengalami kenaikan belanja langsung malah turun.

Dikatakan Iman, akibat adanya penurunan belanja langsung ini, khususnya di Komisi D, praktis tidak ada lagi pengerjaan fisik seperti pengerjaan jalan layang non tol dan pengerjaan fisik lainnya.

“Dengan adanya penurunan anggaran belanja langsung ini, praktis tidak ada lagi program pembangunan yang signifikan, melainkan hanya program-program biasa seperti perawatan jalan ditingkat RT/RW ataupun kelurahan,” terangnya.

Lantas apa yang menjadi alasan adanya penuruanan belanja langsung ini?

“Yang saya tahu dan pelajari, anggaran APBD sebagian besar habis kesodot untuk membiayai Pembiayaan Modal Daerah (PMD) melalui Badan Usaha Milik Daerah (BUMD),” jawabnya.

Iman pun menyebut, PMD terbesar adalah untuk membiayai program DP 0 persen yang nilainya mencapai Rp 5,8 triliun.

Recent Posts

Tiga Jurnal UIN Bandung Raih Peringkat SJR dan Quartile 2024

MONITOR, Jakarta - Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung kembali mencatatkan prestasi internasional.…

6 jam yang lalu

Kaskoopsud II Hadiri Panen Raya Padi Serentak di Bone

MONITOR, Makassar - Kepala Staf Komando Operasi Udara II Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah, S.Sos.,…

9 jam yang lalu

Wapres Gibran Tinjau Pengaturan Lalu Lintas Arus Balik Idulfitri 2025 di JMTC

MONITOR, Bekasi - Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka bersama Wakil Menteri Badan Usaha…

13 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 1,4 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H1 s.d H+5 Libur Idulfitri 2025, 63,4 Persen Kembali ke Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 1.454.010 kendaraan kembali ke wilayah…

13 jam yang lalu

Hadiri Panen Raya Bersama Prabowo, Prof Rokhmin: Kita Harus Pastikan Petani Sejahtera

MONITOR, Majalengka - Kementerian Pertanian bersama Kabinet Merah Putih menggelar Panen Raya Padi Serentak di…

17 jam yang lalu

DPR Inisiasi Resolusi Darurat Terkait Myanmar di Sidang Forum Parlemen Dunia

MONITOR, Jakarta - Delegasi DPR RI menyampaikan kecaman terhadap kekerasan yang dilakukan junta militer Myanmar…

18 jam yang lalu