POLITIK

Walah… Politikus PSI ini tuding Anies tak serius gelorakan Asian Games

MONITOR, Jakarta – Lagi, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dituding tak serius gelorakan hajatan akbar Asian Games 2018. Padahal Jakarta akan bertindak sebagai tuan rumah selain Palembang.

Sebelumnya Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi yang menuding Anies tak serius, kali ini Politikus PSI, Andi Anggana juga memberikan penilaian yang sama. (Baca : Anies-Sandi Dituding Tak Serius Sambut Asian Games)

Adalah polemik pemasangan bendera negara-negara peserta Asian Games menggunakan bambu di Penjaringan dan pemasangan waring di Kali Item, dekat Wisma Atlet, di Kemayoran disebut Anggana sebagai satu bukti bahwa belum ada upaya menyeluruh dan serius Anies untuk membantu pemerintah pusat menggaungkan Asian Games.

“Pemprov DKI masih menerapkan upaya instan dalam menutupi kelemahan pembangunan,” katanya, Sabtu (21/7/2018).

Anggana menambahkan, Pemprov DKI tidak dari awal mengerjakan, sehingga kurang dari sebulan pelaksanaan, yang gencar dilakukan hanya upaya spontan dan instan. “Masalahnya, di tingkat pusat, Asian Games menjadi prioritas. Nah, di tingkat Pemprov, kerja-kerja yang dilakukan terlihat spontanitas dan ingin instan saja,” tambahnya.

Ia menyebut kegiatan Pemprov untuk menambal sulam gairah Asian Games 2018 di Jakarta terlihat tidak serius. “Ini kenapa yang ada hanya tampak artifisial, dimunculkan sedang mengerjakan, tapi akhirnya menjadi polemik karena penanganan yang tidak maksimal,” tuturnya.

Salah satu contoh dalam pemakaian waring untuk mengatasi bau di Kali Item yang di nilainya kurang optimal. “Apa baunya hilang, tidak. Apa air sungainya berubah warna, tidak. Masalahnya selesai, tidak. Hanya ditutupi saja,” tuturnya.

Apalagi, menurut lulusan FISIP UIN Jakarta ini, masalah lingkungan Kali Item sudah lama terjadi. Ini berarti ada proses pembiaran, entah karena masalah prioritas penyelesaian atau masalah lainnya.

“Intinya, Pemprov sudah tahu dari dulu, kenapa baru sekarang mulai dibenahi? Apa memang mereka tidak tahu bahwa akan ada pelaksanaan Asian Games 2018?” imbuhnya.

Dengan adanya kejadian ini, ia menyarankan, Pemprov DKI harus lebih maksimal lagi, mengingat waktu pelaksanaan Asian Games tinggal tiga minggu lebih.

Jika dalam beberapa hari ke depan, kerja Pemprov DKI belum maksimal dalam upaya menciptakan kondisi layak Jakarta bagi pelaksanaan Asian Games 2018. Menurutnya, Jakarta akan dicap kurang baik di even olahraga terbesar di Asia ini. “Pertaruhannya di nasional. Bukan lagi sektoral Jakarta. Banyak pers yang datang nanti, artinya, Jakarta harus siap dengan segalanya,” ujarnya.

Ia berharap, masalah-masalah yang menjadi polemik itu sebagai pelajaran berharga bagi Pemprov DKI untuk lebih dini dan menyeluruh mengatasi masalah daripada membuat tampak indah di muka.

Recent Posts

Kemenperin Bersama Industri TPT Menghadapi Tantangan Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…

5 jam yang lalu

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

8 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

10 jam yang lalu

Pengamat: Layak Diapresiasi Publik, Panen Raya Padi 2025 Sangat Tinggi

MONITOR, Jakarta - Pengamat kebijakan publik dari Spora Communication, Dr. Rizky Fajar Meirawan, menilai capaian…

11 jam yang lalu

Ramai Kasus Pelecehan Dokter, Legislator Minta Korban Jangan Malu Lapor dan Polisi Harus Cepat Respons

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual…

12 jam yang lalu

Kesejahteraan Meningkat, Mentan Amran: Petani Bahagia, Harga Kelapa Naik

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyampaikan bahwa saat ini para petani…

12 jam yang lalu