Menteri Agama bertemu delegasi AIMEP di Kantor Kementerian Agama. (dok: kemenag)
MONITOR, Jakarta – Menteri Agama Nasaruddin Umar terima kunjungan delegasi Australia – Indonesia Muslim Exchange Program (AIMEP) di kantor Kementerian Agama, Jakarta, Rabu (17/9/2025). Menag memaparkan Program Pendidikan Kader Ulama (PKU) dan Pendidikan Kader Ulama Perempuan (PKUP) yang diselenggarakan Masjid Istiqlal sebagai upaya menyiapkan ulama masa depan, termasuk mendorong lahirnya ulama perempuan.
“Dan juga kita memilki PKU dan PKUP, pendidikan kader ulama bukan hanya untuk laki-laki tapi juga untuk perempuan. Saya pikir PKUP satu-satunya pendidikan kader ulama untuk perempuan. Menurut saya hak perempuan menjadi ulama sama posisinya dengan hak laki-laki,” jelas Menag.
Selain itu Menag juga jelaskan bahwa pelatihan ini tidak hanya dilakukan di Indonesia tapi diberikan bekal untuk mengenyam pendidikan di Amerika Serikat dan Mesir.
“Jadi ulama bukan hanya untuk laki-laki tapi juga untuk perempuan. Jadi kita bersiap bersama program laki-laki dan perempuan untuk ulama kader di masa depan. Dan 6 bulan latihan mengikuti kursus di AS dan Al-Azhar University selama 6 bulan,” sambungnya.
Selain itu Menag juga sebut rencana-rencana yang akan datang untuk mengirimkan kader-kader ulama selama satu tahun double degree antara Universitas PTIQ di Amerika Serikat, Mesir dan Maroko.
“Maroko salah satu tempat yang menarik, mereka memiliki universitas yang istimewa dan moderat disana,” ujar Menag.
Menag tidak hanya menyebutkan tentang program-program yang ada di Masjid Istiqlal, Menag juga menyarankan delegasi AIMEP untuk kunjungi Masjid At-Tin dan Masjid Sunda Kelapa. Menurut Menag, menjelajahi Jakarta sama dengan menjelajahi tempatnya berkumpulnya masyarakat yang sangat beragam, tidak hanya menjadi komunitas muslim terbesar di dunia tapi masyarakat diwarnai dengan pengaruh budaya dan tradisi.
MONITOR, Jakarta - Direktur Utama Jasa Marga Rivan A. Purwantono menyampaikan bahwa arus lalu lintas…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) menegaskan komitmennya dalam memberantas peredaran narkoba di…
MONITOR, Jakarta - Kerukunan Umat Beragama sepanjang 2025 berjalan baik. Hal ini setidaknya bisa dilihat…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memberlakukan moratorium sementara penerbitan izin kapal penangkap…
MONITOR, Bintan - Badan Karantina Indonesia (Barantin) melalui Balai Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan Kepulauan…
MONITOR, Jakarta - Aplikasi Quran Kemenag versi Android menutup tahun ini dengan sebuah capaian. Hingga…