PARLEMEN

Legislator Ungkap Papua Barat Miliki Potensi Besar Dukung Swasembada Energi

MONITOR, Jakarta – Anggota Komisi XII DPR RI Cheroline Chrisye Makalew menegaskan dirinya akan fokus pada beberapa isu nasional dan lokal yang berkaitan langsung dengan bidang dan mitra kerja Komisi XII DPR RI, termasuk upaya pemerintahan Presiden Prabowo Subianto untuk mewujudkan swasembada energi. 

“Karena itu, visi swasembada energi ini perlu didukung melalui komitmen yang kuat dari semua pemangku kepentingan (multistakeholder) termasuk DPR RI,” katanya dalam keterangan kepada media, di Jakarta, Jumat (25/10/2024).

Legislator Perempuan Papua Barat ini mengungkapkan itu menambahkan Provinsi Papua Barat memiliki potensi yang sangat besar untuk mendukung target swasembada energi nasional. Provinsi Papua Barat merupakan daerah penghasil gas terbesar di Indonesia dan kaya akan sumber daya alam berupa hutan, mineral, minyak dan gas bumi, maupun kelautan.

Selain itu, Provinsi Papua Barat juga memiliki potensi untuk mengembangkan energi baru dan terbarukan (EBT). Data Kementerian ESDM menyebutkan bahwa potensi energi surya yang berada di Papua Barat mencapai 66,9 GW, energi hidro sebesar 3 GW serta bioenergi dan angin atau bayu sebesar 0,14 GW.

“Pengembangan energi terbarukan sangat cocok dengan kondisi geografis di tanah Papua dan bisa mengatasi ketimpangan akses masyarakat terhadap energi,” tegas Politisi Fraksi Partai NasDem ini.

Menurutnya, saat ini konsumsi listrik di tanah Papua masih sangat rendah dan hanya tersedia untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga serta belum diarahkan untuk pemenuhan kebutuhan pada sektor industri atau komersil. “Saya mendorong agar pemerintah dapat memanfaatkan potensi EBT di Papua Barat secara optimal untuk mendukung pemenuhan kebutuhan energi, meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Papua Barat,” tutupnya.

Recent Posts

Keterbukaan Informasi Publik Elemen Penting dalam Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Keterbukaan informasi publik menjadi elemen penting dalam penyelenggaraan pemerintahan demokratis. Keterbukaan informasi…

24 menit yang lalu

Jasa Marga Raih Dua Penghargaan pada Ajang Indonesia Most Trusted Companies Award 2024

MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua…

46 menit yang lalu

Aktivis Cium Aroma Politis Pada Pemanggilan Suami Airin dan Ketua DPRD Banten oleh Kejati

MONITOR, Jakarta - Dipanggilnya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan dan Fahmi hakim ketua DPRD Provinsi…

2 jam yang lalu

Survei: Elektabilitas Atang-Annida Salip Dedie-Jenal di Pilkada Kota Bogor

MONITOR, Jakarta - Pemilih muda diperkirakan akan memainkan peran penting dalam menentukan hasil Pemilihan Kepala…

2 jam yang lalu

DPR Harap Semua Pimpinan KPK Terpilih Sinergi dan Solid; Jangan Ribut-ribut

MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI telah menetapkan lima pimpinan KPK terpilih dan lima…

3 jam yang lalu

Menag: Guru Adalah Obor Penyinar Kegelapan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan bahwa guru adalah pahlawan sejati. Hal tersebut…

4 jam yang lalu