EKONOMI

Pasca Restrukturisasi Periode 2020-2023, Aset Pertamina Tumbuh 32 Persen

MONITOR, Jakarta – Empat tahun pasca restrukturisasi organisasi dan bisnis, pada periode tahun 2020 hingga akhir tahun 2023, aset Pertamina tumbuh signifikan hingga 32 persen, yakni menjadi USD 91,1 miliar atau setara Rp1.390 triliun pada akhir tahun 2023. Peningkatan aset ini diharapkan terus bertumbuh, seiring dengan kenaikan operasional Pertamina di masa mendatang.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso mengatakan pertumbuhan aset Pertamina didorong oleh peningkatan aset tetap serta perluasan properti minyak & gas serta panas bumi yang dikelola Pertamina Group.

“Sejak restrukturisasi organisasi, kinerja keuangan dan operasional di seluruh lini baik holding dan subholding semakin solid dan andal sehingga mendorong pertumbuhan aset Perusahaan,” ujar Fadjar.

Berdasarkan Laporan Tahunan Pertamina tahun 2023, aset Pertamina secara historis pada tahun 2020 tercatat USD 69,14 miliar, kemudian bertumbuh menjadi USD 78,05 miliar pada 2021. Jumlah aset tersebut naik kembali menjadi USD 87,8 miliar tahun 2022, dan pada akhir tahun 2023 aset Pertamina telah mencapai USD 91,1 miliar atau setara Rp1.390 triliun.

“Pertamina akan terus melakukan optimalisasi aset dan operational excellence untuk mendorong kinerja positif Perusahaan secara berkelanjutan,” imbuh Fadjar.

Pertamina, imbuh Fadjar, akan terus menjalankan program Cost Optimization di seluruh Pertamina Grup untuk menunjukkan kinerja bisnis perusahaan semakin gesit, lincah dan efisien.

“Keberhasilan dalam optimalisasi aset dan efisiensi sangat berperan dalam mendukung peningkatan pendapatan dan laba perusahaan,” tandas Fadjar.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.

Recent Posts

Hari Bhakti Postel ke 79, Kenang Sejarah dan Peran Telkom dalam Perkembangan Telekomunikasi Indonesia

MONITOR, Jakarta - Setiap tanggal 27 September, Indonesia memperingati Hari Bhakti Postel, sebuah peringatan penting…

9 menit yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Papua Nugini, Puan Tekankan Kerja Sama Pendidikan Hingga Solidaritas Melanesia

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Papua Nugini Job…

39 menit yang lalu

76 Parpol Terdaftar di Database Ditjen AHU, Hanya 18 yang Berlaga di Pemilu

MONITOR, Depok - Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum (Ditjen AHU) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham)…

41 menit yang lalu

DPR Dorong Label Gizi di Makanan Kemasan Jangan Sekedar Wacana

MONITOR, Jakarta - Komisi IX DPR RI mendukung rencana Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik…

50 menit yang lalu

Fikes UIN Jakarta Kembali Cetak 83 Ners Baru

MONITOR, Jakarta - Fakultas Ilmu Kesehatan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta (Fikes UIN Jakarta) terus berupaya…

2 jam yang lalu

Wisatawan Mancanegara Mulai Datang untuk Saksikan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024

MONITOR, Lombok - Suasana berbeda terasa di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid di Lombok pada…

2 jam yang lalu