POLITIK

Komunitas Ojol Jakarta ini Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud

MONITOR, Jakarta – Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Ganjar Pranowo – Mahfud MD terus mendapat dukungan dari berbagai kelompok masyarakat. Salah satunya dari komunitas Ojek Online (Ojol) Wijaya, Jakarta. Mereka mendeklarasikan dukungan kepada Paslon nomor urut 3 tersebut di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan pada Sabtu (23/12/2023).

Deklarator aksi, Sugianto mengatakan pihaknya mendukung Ganjar-Mahfud rekam jejak keduanya yang baik, bersih dan peduli terhadap nasib rakyat kecil. Ganjar-Mahfud juga dinilai bisa bekerja cepat untuk Indonesia yang lebih baik.

“Kami Komunitas Ojek Wijaya Jakarta Mendukung Calon Presiden dan Wakil Presiden Ganjar-Mahfud yang gesit, sat-set, kerja nyata, jujur, bersih dan peduli rakyat Indonesia,” ujar Sugianto kepada media.

Menurut Sugianto, pasangan Ganjar-Mahfud merupakan pilihan paling masuk akal (rasional) dan lebih baik dari calon lainnya dari rekam jejak dan pengalaman keduanya.

“Pak Ganjar dan Pak Mahfud ini menurut kami sih paling tidak banyak negatifnya dibandingkan yang lain terus keduanya kan berpengalaman dan memang terbukti bisa bekerja, mengerti dan peduli pada masyarakat kecil seperti kita ini,” tuturnya.

Selain itu, Sugianto juga mengaku tertarik dengan program dan visi misi yang ditawarkan oleh Ganjar-Mahfud dari soal pendidikan hingga penegakan hukum.

“Ini juga penting programnya visi misi Ganjar-Mahfud itu masuk akal dan memang kita butuhkan seperti pendidikan yang berkualitas dan terjangkau buat masyarakat kecil terus bantuan ekonomi juga dan yang paling kita suka adalah soal hukum soal korupsi yang selama ini bikin negara kita rusak bakal dibabat habis sama Ganjar-Mahfud ini, kita optimis banget ini,” tambahnya.

Recent Posts

Kemenag Ingatkan Batas Akhir Visa Umrah 23 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama kembali mengingatkan bahwa visa umrah musim ini (1445 H) hanya…

26 menit yang lalu

Kemenperin Pacu Kualitas SDM Industri Kerajinan dan Batik

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus mendorong pengembangan industri kerajinan dan batik nasional agar semakin…

6 jam yang lalu

Mesin Pesawat Jemaah Haji UPG-05 Rusak, Kemenag Minta Garuda Indonesia Profesional

MONITOR, Jakarta - Pesawat Garuda Indonesia yang menerbangkan jemaah haji kelompok terbang (kloter) lima Embarkasi…

8 jam yang lalu

Kemenag Gelar Uji Kompetensi Calon Mahasiswa Universitas Al-Azhar Mesir 2024

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama kembali menggelar uji kompetensi bagi calon mahasiswa Universitas Al-Azhar Mesir…

10 jam yang lalu

Diduga Rugikan Negara Triliunan, KPK Diminta Usut Lelang Saham PT GBU

MONITOR, Jakarta - Koalisi Sipil Selamatkan Tambang (KSST), bersama-sama sejumlah elemen NGO dan tokoh penggiat…

10 jam yang lalu

Berangkatkan 573 PPIH Daker Makkah, Sekjen Kemenag Ingatkan Trilogi Tugas

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 573 Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi diberangkatkan hari ini,…

12 jam yang lalu