BERITA

Upacara Terakhir di Istana Jakarta, Jokowi Pakai Baju Adat Surakarta

MONITOR, Jakarta – Presiden Joko Widodo menjadi inspektur upacara pada peringatan HUT RI ke-78 Republik Indonesia di Istana Kepresidenan, Kamis (17/8/2023). Upacara ini dilaksanakan pukul 10.00 WIB, dan sebelumnya diiringi rangkaian kegiatan sejak pukul 07.30 WIB dengan berbagai hiburan.

Sekitar pukul 9.00 WIB, duplikat bendera pusaka dan teks proklamasi diantarkan menuju ke istana. Selang empat puluh lima menit kemudian, pasukan upacara memasuki lokasi di halaman Istana Merdeka.

Sementara Jokowi didampingi Ibu Iriana Jokowi memasuki lokasi upacara sekitar pukul 10.00 WIB, diiringi penghormatan kebesaran. Maka upacara pun dimulai.

Tampak orang nomor wahid ini mengenakan busana adat daerah Ageman Songkok Singkepan Ageng dari Surakarta. Hal itu diucapkan Jokowi kepada rekan media sekaligus menyapa tamu undangan di lapangan.

“Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan di Istana Kepresidenan hari ini. Saya mengenakan baju daerah Ageman Songkok Singkepan Ageng dari Surakarta,” ucap Jokowi di Istana.

Diketahui, upacara tahun ini merupakan kali terakhir dilakukan di Istana Kepresidenan Jakarta. Jokowi mencanangkan upacara peringatan HUT Kemerdekaan ke-79 RI di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Recent Posts

Kemenag: Nikah Tak Dicatat Persulit Urus Akta Kelahiran hingga Paspor

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) dan Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) mengampanyekan pentingnya pencatatan…

21 menit yang lalu

Pemulihan Jaringan di Aceh Capai 99 Persen, Wamen Komdigi: Terus Dipantau

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Komunikasi dan Digital Nezar Patria menyampaikan bahwa pemulihan infrastruktur digital…

2 jam yang lalu

75 Persen Masjid di Indonesia Perlu Perbaikan Sistem Akustik

MONITOR, Jakarta Selatan - Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla menyebut sekitar 75…

3 jam yang lalu

DPR Dukung Perikanan Budi Daya Jadi Pilar Swasembada Pangan Nasional

MONITOR, Jakarta - Komisi IV DPR RI menegaskan komitmennya mendukung penguatan sektor perikanan budi daya…

7 jam yang lalu

UIN Bandung Jadi Jurusan Hukum PTKIN Terbaik Versi THE WUR

MONITOR, Jakarta - Jurusan Ilmu Hukum Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Sunan Gunung Djati…

10 jam yang lalu

Wamenag: Santri Harus Mampu Ciptakan Lapangan Kerja dan Mandiri

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag), Romo Syafii, menegaskan bahwa penguatan sistem pendidikan pesantren…

11 jam yang lalu