MEGAPOLITAN

Kota Depok Kumpulkan 24.109 Bendera Merah Putih untuk Dibagikan ke Masyarakat

MONITOR, Depok – Wali Kota Depok, Mohammad Idris menjadi pembina apel pagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, yang dirangkai dengan Pencanangan dan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih Tahun 2023 Tingkat Kota Depok di Lapangan Balai Kota Depok, (04/08/2023).

Dalam pencanangan tersebut, Mohammad Idris menyampaikan ribuan terima kasih kepada dinas atau Perangkat Daerah (PD) yang sudah mengumpulkan bendera untuk memeriahkan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Kota Depok.

“Terima kasih kepada tiga dinas terbesar pengumpul bendera di Kota Depok, tentunya yang pertama Dinas Pendidikan (Disdik), karena banyak guru-guru dan orang tua murid, jadi Disdik mengumpulkan 7.583 bendera,” kata Idris, di sela-sela kegiatan tersebut.

Menurutnya, Kota Depok berhasil mengumpulkan 24.109 bendera Merah Putih yang akan dibagikan ke masyarakat di 11 kecamatan, jumlah tersebut, lanjut Idris, sudah melampaui target yang ditetapkan kementerian untuk Kota Depok.

“Pertama target kita sesuai dengan jumlah penduduk, 10.000 dari Kementerian, tapi Alhamdulillah kita jauh melampaui target dalam mengumpulkan bendera Merah Putih,” jelasnya.

“Jadi pencanangan 10 juta itu seluruh Indonesia, nah ini dalam rangka tadi menanamkan, menguatkan penanaman terhadap bela negara, nasionalisme seperti itu,” tuturnya.

Idris menuturkan, sesuai dengan cita-cita para pendiri negara, jadi bendera dan lagu kebangsaan Indonesia menjadi pemersatu bangsa.

“Bendera Merah Putih seperti ini dengan ukuran 300×200 cm atau 3×2 meter itu sudah disepakati oleh para pendiri bangsa,” ujarnya.

Dirinya menambahkan, masyarakat untuk perlu memperhatikan kembali bagaimana aturan cara memasang Bendera Merah Putih yang benar sesuai Undang-undang (UU) agar tidak keliru.

“24.109 bendera Merah Putih akan dikembalikan lagi ke masyarakat agar dikibarkan, dan harus diberi tahu oleh lurah dan camatnya dengan etika dan ketentuan yang sudah berlaku tentang pengibaran bendera Merah Putih,” terangnya.

Usai apel pagi, Pemkot Depok melakukan kirab bendera yang mengambil rute Balai Kota Depok hingga Pesona Khayangan dan kembali lagi ke Balai Kota Depok.

Hal tersebut dilakukan untuk membangkitkan semangat masyarakat untuk memperingati kemerdekaan Indonesia.

“Kirab juga dalam rangka sosialisasi, dimulainya tadi pencanangan dan pemasangan bendera mulai hari ini dan seterusnya,” tutupnya.

Recent Posts

Keterbukaan Informasi Publik Elemen Penting dalam Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Keterbukaan informasi publik menjadi elemen penting dalam penyelenggaraan pemerintahan demokratis. Keterbukaan informasi…

35 menit yang lalu

Jasa Marga Raih Dua Penghargaan pada Ajang Indonesia Most Trusted Companies Award 2024

MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua…

57 menit yang lalu

Aktivis Cium Aroma Politis Pada Pemanggilan Suami Airin dan Ketua DPRD Banten oleh Kejati

MONITOR, Jakarta - Dipanggilnya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan dan Fahmi hakim ketua DPRD Provinsi…

2 jam yang lalu

Survei: Elektabilitas Atang-Annida Salip Dedie-Jenal di Pilkada Kota Bogor

MONITOR, Jakarta - Pemilih muda diperkirakan akan memainkan peran penting dalam menentukan hasil Pemilihan Kepala…

2 jam yang lalu

DPR Harap Semua Pimpinan KPK Terpilih Sinergi dan Solid; Jangan Ribut-ribut

MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI telah menetapkan lima pimpinan KPK terpilih dan lima…

3 jam yang lalu

Menag: Guru Adalah Obor Penyinar Kegelapan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan bahwa guru adalah pahlawan sejati. Hal tersebut…

4 jam yang lalu