MONITOR – Komando Distrik Militer (Kodim) 0508/Depok membangun pompa bor air untuk warga Kampung Kali Putih RT 004 RW 003, Desa Citayam, Kecamatan Tajur Halang, Kabupaten Bogor. Terhitung sejak Selasa (25/07/2023), masyarakat setempat dapat menikmati akses air bersih tersebut.
“Dari beberapa daerah yang di survei tim Kodim, di sini paling membutuhkan akses air bersih, Alhamdulillah, kami sudah buatkan untuk bisa dinikmati oleh masyarakat,” kata Komandan Kodim (Dandim) 0508/Depok, Letkol Inf Totok Prio Kismanto, Selasa (25/07/2023).
Pembangunan akses air bersih sedalam 30 meter ini merupakan tindak lanjut dari program TNI Manunggal Air. Kepala Satuan Angkatan Darat (Kasad), Jenderal Dudung Abdurrahman melakukan peresmian program tersebut secara serentak melalui dalam jaringan atau online.
Sebanyak 20 Kepala Keluarga (KK) dan Musala Al Husaini menerima manfaat pembangunan akses air bersih.
“Semoga bisa dinikmati masyarakat dan kami akan tetap mencari daerah yang sangat membutuhkan akses air bersih,” ucap Totok.
Di tempat yang sama, Ketua RT 004 RW 003 Desa Citayam, Kecamatan Citayam, Muhammad menuturkan, kebahagiaannya telah dibuatkan akses air bersih. Sebab air di daerahnya itu termasuk kategori tidak sehat atau bau, terutama saat musim kemarau.
“Di sini rata-rata masih air sumur, jadi bau pas kemarau. Alhamdulillah, terima kasih sarana ibadah kami sekarang sudah mempunyai air bersih,” pungkasnya.
MONITOR, Sukoharjo - Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Immanuel Ebenezer Gerungan menyatakan, bahwa pemerintah akan selalu berada…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani mendorong Pemerintah melakukan berbagai intervensi dalam upaya…
MONITOR, Jakarta - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cipinang gelar razia di blok hunian dan…
MONITOR, Baku – PT Pertamina (Persero) sebagai perusahaan energi menjadi pionir atas pengembangan Carbon Capture…
MONITOR, Jakarta - Sebagai BUMN telekomunikasi digital yang tercatat dual listing di Bursa Efek Indonesia…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan…