BISNIS

Adit Setiawan Harap MoU Kadin Indonesia dengan Diaspora Australia Perluas Pasar Plafon PVC

MONITOR, Sidney – Pengusaha muda Indonesia, Adit Setiawan, berpartisipasi dalam acara penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) Diaspora di Sydney dengan tujuan mendorong ekspor produk Plafon PVC ke Australia. Acara tersebut, dilakukan Kadin Indonesia dalam rangka menjalin kerja sama dengan pelaku Diaspora di Australia dengan harapan memperluas pasar produk-produk unggulan Indonesia.

Bos Indofon asal Sleman Yogyakarta itu berharap dengan ditandatanganinya MoU tersebut pasar produk Plafon PVC bisa lebih luas dan berdampak positif pada peningkatan produksi.

“Saya berharap dengan adanya penambahan market di Australia akan mengembangkan produksi di Indonesia dengam begitu akan menambah lapangan pekerjaan di pabrik kami di Indonesia,” kata Adit Setiawan kepada media, Senin (24/7).

Adit mengaku sangat berterimakasih atas kesempatan yang diberikan untuk berpartisipasi dalam acara MoU tersebut. Pihaknya berkomitmen untuk memberikan produk berkualitas tinggi kepada konsumen Australia. “Ekspansi ke pasar internasional merupakan langkah strategis dalam mendorong pertumbuhan perusahaan dan berkontribusi lebih dalam bagi perekonomian Indonesia,” ujar mantan Prajurit TNI tersebut.

Acara penandatanganan MOU tersebut berlangsung dari tanggal 3 Juli hingga 5 Juli di Sidney dan dihadiri oleh beberapa tokoh penting dari Indonesia, termasuk Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto, dan Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi. Partisipasi aktif pemerintah dalam acara ini menunjukkan dukungan penuh terhadap inisiatif bisnis Adit Setiawan dalam memperluas pasar produk Indonesia ke luar negeri.

Adit Setiawan, yang merupakan pemilik dari tiga pabrik Plafon PVC yang sukses beroperasi di Indonesia, telah menyampaikan tekadnya untuk mengamankan kesempatan ekspor produknya ke pasar Australia. MOU yang ditandatangani antara Kadin Indonesia dan Diaspora Australia akan menjadi landasan kuat bagi ekspansi bisnis Adit dan kesempatan bagi produk-produk lokal Indonesia untuk meraih popularitas di pasar internasional.

Plafon PVC hasil produksi PT Indofon dinilai mendapatkan apresiasi tinggi di pasar dalam negeri karena kualitasnya yang unggul, desain yang menarik, dan harga yang kompetitif. Dengan adanya peluang ekspor ke Australia, diharapkan produk-produk ini dapat meraih kesuksesan yang lebih besar dan memberikan manfaat positif bagi perekonomian Indonesia.

Acara MOU Diaspora ini dianggap sebagai langkah awal yang menjanjikan bagi pengusaha Indonesia untuk semakin menembus pasar internasional. Semoga kesepakatan ini membuka jalan baru bagi ekspor produk-produk unggulan Indonesia ke seluruh dunia dan memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan ekonomi negara.

Recent Posts

KPK Ingatkan Kemenkum, Zona Integritas Jangan Hanya Formalitas

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pembangunan Zona Integritas bukan sekadar pemenuhan syarat…

30 menit yang lalu

Sembuhkan Luka Batin, Penyuluh Agama Gelar Trauma Healing di Bireuen

MONITOR, Jakarta - Tawa anak-anak terdengar di sudut Kecamatan Kuta Blang, Kabupaten Bireuen. Di tengah…

2 jam yang lalu

Prabowo Minta Pelayanan Haji 2026 Dilakukan Transparan dan Akuntabel

MONITOR, Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian Haji (Kemenhaj) berkomitmen untuk mengoptimalkan pelayanan dan meningkatkan akuntabilitas…

3 jam yang lalu

Baleg DPR Pastikan Revisi UU Hak Cipta Lindungi Karya Intelektual

MONITOR, Jakarta - Badan Legislasi (Baleg) DPR RI terus melakukan harmonisasi dan menyerap aspirasi publik…

5 jam yang lalu

Kemenag Terbitbitkan Regulasi Penegerian Widyalaya Swasta sebagai Upaya Pemerataan Layanan Pendidikan Keagamaan Hindu

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menerbitkan Peraturan Menteri Agama (PMA) Nomor 51 Tahun 2025 tentang…

5 jam yang lalu

Menag: Perbedaan Mazhab Jangan Jadi Alat Memecah Belah Bangsa

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan peran strategis Kementerian Agama dalam menjaga persatuan…

6 jam yang lalu