MEGAPOLITAN

Pengelola JIS Pastikan Siap Jadi Venue Piala Dunia U-17

MONITOR, Jakarta – PT Jakarta Propertindo (Jakpro) memastikan kesiapan Jakarta International Stadion (JIS) bila ditunjuk menjadi salah satu venue penyelenggara pertandingan Piala Dunia U-17 tahun 2023, November hingga Desember mendatang.

Direktur Utama PT Jakpro, Iwan Takwin mengatakan, Stadion JIS didesain dan dibangun untuk memfasilitasi pertandingan berskala internasional. Sebagai pengelola, pihaknya pun menyatakan siap menggelar even bertaraf internasional.

“Kami sebagai pengelola venue internasional tentunya harus siap kapan saja,” katanya, Selasa (27/06/2023).

Diakui Iwan, pihaknya juga terus melakukan perbaikan dan perkembangan fasilitas stadion. Termasuk membuka sejumlah akses keluar masuk kawasan stadion dan akses masuk pemain ke ruang ganti sesuai dengan regulasi FIFA.

Dijelaskan Iwan, pihaknya tengah berkordinasi dengan PT KAI terkait rencana pembukaan akses Timur Utara stadion. Pembukaan akses melewati fasilitas rel kereta itu akan menghubungkan stadion dengan Jalan RE Martadinata.

Kemudian, lanjut Iwan, pihaknya juga tengah berkordinasi dengan pihak terkait untuk membuka akses arah Timur Selatan ke seberang Danau Cincin. Dengan begitu, nantinya akses keluar masuk akan dihubungkan ke daerah Papanggo, Tanjung Priok.

Mengenai akses pemain ke ruang ganti, Iwan menyatakan siap melakukan pengaturan teknis, menjamin keamanan pemain saat memasuki stadion. Secara teknis, pihaknya hanya tinggal mengatur flow keluar masuk pemain dengan pengamanan ketat.

“Sejak jauh hari kita telah melakukan berbagai pengembangan fasilitas pendukung di lapangan. Pokoknya kita siap,” tandasnya.

Seperti diketahui, FIFA telah menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 pada tahun ini, menggantikan Peru yang mengundurkan diri karena alasan pengelolaan.

Dijadwalkan perhelatan akbar sepak bola usia muda ini akan dilaksanakan pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

Recent Posts

ARMADA: Spirit Sociopreneur Jadi Solusi di Tengah Tekanan Ekonomi

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum Aliansi Rakyat Mahasiswa Anak Daerah (ARMADA), Aris Tama, menyoroti fenomena…

5 jam yang lalu

Miliki Private Pool, Probosiwi Resort Hotel Tawarkan Menginap Ekslusif dengan Keindahan Alam Kulonprogo

​MONITOR, Kulonprogo - Potensi wisata Kabupaten Kulonprogo Daerah Istimewa Yogyakarta terus menguat seiring dengan munculnya…

5 jam yang lalu

Menag Harap Rumah Ibadah Jadi Rumah Besar Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI, Nasaruddin Umar, mengistilahkan Indonesia sebagai "sekeping surga yang diturunkan…

6 jam yang lalu

Dirut Jasa Marga: Arus Lalu Lintas Meninggalkan Jabotabek Libur Tahun Baru 2026 Tercatat 311 Ribu Kendaraan

MONITOR, Jakarta - Direktur Utama Jasa Marga Rivan A. Purwantono menyampaikan bahwa arus lalu lintas…

10 jam yang lalu

Kemenimipas Komitmen Berantas Peredaran Narkoba Tanpa Pandang Bulu

MONITOR, Jakarta - Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) menegaskan komitmennya dalam memberantas peredaran narkoba di…

11 jam yang lalu

Indeks Kerukunan Beragama 2025 Tertinggi dalam 11 Tahun Terakhir

MONITOR, Jakarta - Kerukunan Umat Beragama sepanjang 2025 berjalan baik. Hal ini setidaknya bisa dilihat…

13 jam yang lalu