MEGAPOLITAN

Wisatawan Asal Tangerang Ini Terkesan Kunjungi Setu Cikaret Bogor

MONITOR, Bogor – Setu Cikaret menjadi destinasi wisata alam bagi keluarga. Objek wisata yang berada di wilayah Cibinong, Bogor, Jawa Barat, ini selalu ramai dikunjungi wisatawan. Terlebih, saat libur lebaran.

Pantauan MONITOR, pada hari lebaran ketiga (24/04/2023), sebagian besar dari wisatawan datang bersama keluarganya. Salah seorang pengunjung asal Kota Tangerang, Hendrik Tejo mengaku pertama kali berkunjung ke Setu Cikaret.

“Baru pertama kali kemari, sama keluarga. Kebetulan lagi main ke Depok, jadi mampir kemari, cari suasana asri,” katanya ditemui di lokasi, Senin (24/04/2023).

Menurutnya, selain menikmati suasana alam yang asri, fasilitas objek wisata di Setu Cikaret ini cukup memadai. Pasalnya, terdapat sejumlah fasilatas permainan air yang disediakan pengelola.

“Nyaman ya, banyak yang jualan, bersih tempatnya. Selain itu ada juga permainan dayung. Destinasinya setunya (Cikaret), asik,” ungkap pria berusia 71 ini.

Senada dengan Hendrik Tejo, Erna wisatawan dari Cikarang mengungkapkan hal yang sama. Menurutnya, di Setu Cikaret sangatlah asri. Selain itu, terdapat hiburan musik yang disajikan para pedagang di pinggiran setu.

“Asri setunya. Terhibur, ada musiknya juga. Selain itu ada juga pengamen yang sangat santun-santun, bisa reques lagu. Kami sangat terhibur disini,” pungkasnya.

Recent Posts

Dukung Ketahanan Air dan Pangan, Kementerian PU Perkuat Infrastruktur Sumber Daya Air di Kalbar

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus memperkuat program dukungan ketahanan air dan pangan…

3 jam yang lalu

Diplomat Kemenlu Meninggal, DPR Singgung Peran Arya Bagi Diplomasi dan Advokasi Indonesia

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Junico Siahaan menyampaikan duka cita atas meninggalnya…

5 jam yang lalu

Pembangunan Jalan Tol Solo–Yogyakarta–NYIA Kulonprogo Segmen Prambanan-Purwomartani Dipastikan Sesuai Rencana

MONITOR, Purwomartani - Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Rivan Achmad Purwantono, melakukan tinjauan langsung…

5 jam yang lalu

JMTO Dorong Penguatan Peran Pengguna dan Awareness dalam Proses Pengadaan Barang dan Jasa

MONITOR, Jakarta - PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) terus berkomitmen memperkuat tata kelola pengadaan barang…

5 jam yang lalu

Diskon 20 Persen Berlaku Hari Ini, JTT Wujudkan Layanan Prima Jelang Akhir Libur Sekolah

MONITOR, Cikampek - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT), bagian dari Jasa Marga Group yang mengelola…

5 jam yang lalu

Hapus Larangan Siaran Langsung Persidangan, DPR Dinilai Jamin Keterbukaan Informasi dan Transparansi

MONITOR, Jakarta - DPR RI dan Pemerintah sepakat menghapus ketentuan yang melarang publikasi siaran langsung…

12 jam yang lalu