MEGAPOLITAN

Koramil Cimanggis Depok Bagi-Bagi Takjil Gratis ke Pengendara

MONITOR, Depok – Koramil 06/Cimanggis Kodim 0508/Depok membagi-bagikan ratusan bungkus takjil gratis kepada pengendara. Aksi sosial yang sempat menjadi perhatian banyak warga ini, dilakukan di depan Makoramil setempat, Jalan Raya Bogor, Kelurahan Curug, Kecamatan Cimanggis, Jumat (07/04/2023).

Pantauan di lokasi, sekira pukul 17.15 WIB, para personel Koramil Cimanggis dibantu anggota Persit, bersemangat mencegat pengendara roda dua dan angkot untuk diberikan menu berbuka puasa.

“Takjilnya Pak, takjil Bu, silahkan untuk berbuka puasa, gratis,” katanya. “Terima kasih pak, terima kasih bu, semoga berkah,” sahut pengendara.

Danramil 06/Cimanggis, Mayor Inf P.H.R.B Panjaitan, mengatakan kegiatan berbagi takjil berbuka puasa secara gratis tersebut dilakukan dalam rangka bulan suci Ramadan 1444 Hijriah atau 2023 Masehi.

“Kegiatan ini merupakan salah satu agenda sosial tahunan yang di laksanakan Koramil 06/Cimanggis,” katanya, seusai kegiatan.

Panjaitan menjelaskan, berbagi takjil tersebut bertujuan sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas semua kenikmatan, serta meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesama.

“Giat ini sebagai rasa syukur kami atas karunia dan nikmat Tuhan yang telah memberikan rezeki kepada umatnya, terlebih khususnya kepada anggota TNI Koramil 06/Cimanggis yang selalu mendapat perlindungan dalam melaksanakan tugasnya,” ujarnya.

“Semoga apa yang kami berikan ini, walaupun tidak seberapa, dapat bermanfaat,” pungkasnya.

Andi (41) salah satu penerima takjil, sangat mengapresiasi kegiatan sosial yang dilakukan para TNI yang bertugas di Koramil Cimanggis. Menurutnya, giat para personel TNI dan ibu-ibu berseragam hijau tersebut sempat mencuri perhatiannya.

“Semoga giat ini menjadi berkah bagi anggota TNI di Koramil Cimanggis dan ibu-ibunya (Persit). Semoga bapak-bapak TNI ini semakin merakyat,” pungkasnya.

Recent Posts

Buka Diklat PPIH 2026, Menhaj Gus Irfan: Fokus Bahasa Arab dan Disiplin

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah resmi membuka Pendidikan dan Latihan (Diklat) Petugas Penyelenggara…

3 jam yang lalu

Wamenag Minta ASN Kemenag Hadir di Tengah Keberagamaan Umat

MONITOR, Garut - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi’i mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara…

6 jam yang lalu

Berkat SMKHP, Ekspor Udang Rp63,4 Miliar Lolos Masuk ke Amerika Serikat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menjamin keberterimaan ekspor ikan Indonesia di pasar…

9 jam yang lalu

LPTQ Kaltim Gelar Sertifikasi 125 Dewan Hakim MTQ di Balikpapan

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan Sertifikasi Dewan Hakim…

11 jam yang lalu

Tito dan Dasco Rakor di Aceh, 12 Wilayah Belum Pulih Pascabencana

MONITOR, Jakarta - DPR RI kembali menyelenggarakan Rapat Koordinasi Satgas Pemulihan Pascabencana (Galapana) DPR dengan…

16 jam yang lalu

Menag Dukung STABN Raden Wijaya Jadi Institut, Tekankan Kematangan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mendukung rencana transfornasi  Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri…

19 jam yang lalu