MEGAPOLITAN

Pemindahan IKN, Heru Budi Siap Jadikan Jakarta Kota Global

MONITOR, Jakarta – Penataan kota Jakarta akan terus dilakukan meskipun kedepan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara akan dipindahkan. Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono pun merancang sinkronisasi rencana tata ruang wilayah bersama Menteri Agraria dan Tata Ruang Hadi Tjahjanto.

“Topik yang kami bahas di antaranya adalah jaringan transportasi massal berbasis rel yaitu MRT dan LRT yang akan terus digencarkan untuk menjangkau daerah-daerah penyangga Jakarta seperti Bekasi, Depok, dan Tangerang,” ujar Heru Budi, Selasa (14/3/2023).

Selain itu, mereka membahas pemanfaatan ruang pada aset milik Pemerintah Pusat yang akan ditinggal pasca pindahnya ibu kota. Keduanya juga membahas pengembangan tanggul NCICD yang merupakan proyek besar untuk melindungi pesisir utara Jakarta dari ancaman banjir rob.

“Kami juga telah berkeliling ke sejumlah kementerian terkait untuk membahas sinkronisasi kebijakan tata ruang ini,” imbuhnya.

Heru memastikan Pemprov DKI akan bersinergi dengan Pemerintah Pusat siap untuk membawa Jakarta menjadi kota global dan episentrum pertumbuhan ekonomi pasca pemindahan IKN.

Recent Posts

Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

MONITOR, Jakarta - Operasi pencarian korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten…

38 menit yang lalu

Lindungi Peternak-Konsumen, Mentan Amran Tegaskan Pengawasan Ketat DOC hingga Daging Sapi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang juga menjabat sebagai Kepala Badan…

2 jam yang lalu

Klinik UMKM Bangkit Diluncurkan di Sumbar Bantu Percepat Pemulihan Pascabencana

MONITOR, Sumatera Barat - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meresmikan Klinik UMKM Bangkit…

3 jam yang lalu

Kemenag-Australia Awards Indonesia Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Double Degree

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA), Sekretariat…

3 jam yang lalu

Rumuskan kebijakan, Prof Rokhmin dorong KKP perkuat hilirisasi dan daya saing produk laut

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai negara kepulauan dengan potensi sumber daya laut terbesar di dunia…

3 jam yang lalu

Jabar Jadi Jalur Transit TPPO, Rieke Diah Pitaloka Ingatkan Peran Imigrasi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XIII DPR RI Rieke Diah Pitaloka menegaskan bahwa tindak pidana…

6 jam yang lalu