PEMERINTAHAN

Ini Upaya TPIP Kendalikan Inflasi Jelang Ramadan

MONITOR, Jakarta – Pemerintah melalui Tim Pengendali Inflasi Pusat (TPIP) telah menggelar rapat terbatas untuk pengendalian inflasi terutama menghadapi jelang Ramadhan dan Idul Fitri tahun 2023.

Rapat yang dipimpin Menko Perekonomian Airlangga Hartarto ini membahas sejumlah isu, diantaranya ketersediaan bahan pangan dan antisipasi inflasi ‘volatile food’ atau harga bahan makanan bergejolak yang diperkirakan sebesar 3-5 persen.

“Secara keseluruhan, pemerintah menargetkan inflasi tahun 2023 berada di kisaran 3 persen,” ucap Airlangga, Senin (20/2/2023).

Ia mengungkapkan beberapa strategi yang disiapkan untuk mencapai target tersebut antara lain memperkuat kebijakan dan menjaga stabilitas makroekonomi, mendorong pertumbuhan ekonomi nasional, serta memperkuat ketahanan pangan dengan akselerasi implementasi lumbung pangan.

Selain itu menurut Airlangga, penting dilakukan perluasan kerja sama antar daerah, koordinasi data ketersediaan pangan untuk mendukung pengendalian inflasi, serta penguatan sinergi, komunikasi dan sosialisasi.

Recent Posts

Peran Aktif Puan di Forum MIKTA Perkuat Diplomasi dan Isu Kemanusiaan Indonesia

MONITOR, Jakarta - Pengamat hubungan internasional Universitas Indonesia (UI), Shofwan Al Banna Choiruzzad mengapresiasi peran…

7 jam yang lalu

DPR Sebut Putusan MK Pertegas Larangan di UU Polri; Aturan Wajib Dijalankan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin turut menanggapi putusan Mahkamah Konstitusi…

10 jam yang lalu

MBG Sumbang 48 Persen Kasus Keracunan, DPR: Ini Alarm Serius Perkuat Keamanan Pangan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Netty Prasetiyani Aher meminta Badan Gizi Nasional…

11 jam yang lalu

Menperin: Industri Farmasi dan Kosmetik jadi Penopang Utama Perekonomian Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memperkuat arah industrialisasi di sektor farmasi dan kosmetik untuk…

13 jam yang lalu

Tutup OMI 225, Menag: Sains dan Agama Berjalan Seiring

MONITOR, Jakarta - Gelaran Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) 2025 resmi ditutup oleh Menteri Agama RI,…

14 jam yang lalu

Pasca Ledakan di SMAN 72 Jakarta, DPR Dorong Regulasi Platform Digital Diperkuat

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Junico Siahaan berpandangan langkah tegas dan menyeluruh…

16 jam yang lalu