MONITOR, Jakarta – Ditengah berbagai musibah yang terjadi di penjuru daerah, Presiden Joko Widodo mengingatkan jajaran pemerintahan untuk terua waspada.
Jokowi menekankan informasi yang disiarkan oleh Badan Meterologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) perlu dijadikan sebagai alarm peringatan dini terhadap bencana alam.
“Saya mengingatkan jajaran pemerintah terkait bencana dan cuaca ekstrem di sejumlah daerah di Tanah Air, agar memberikan perhatian dan memaksimalkan informasi cuaca dari BMKG sebagai langkah peringatan dini dan mitigasi bencana,” tutur Jokowi dalam sidang Kabinet Paripurna, Rabu (7/12/2022) di Istana Negara.
Ia menginstruksikan jajarannya untuk selalu hadir mengawal bantuan kemanusiaan di setiap bencana yang terjadi di penjuru daerah.
“Pastikan negara betul-betul hadir, segerakan bantuan kemanusiaan dan segerakan rekonstruksi bangunan terdampak gempa maupun bencana lainnya apabila keadaan sudah memungkinkan,” tegas Jokowi.
MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…
MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…
MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…
MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…