PERDAGANGAN

Zulhas Imbau Masyarakat Ramaikan Pekan Kreatif Nusantara 2022

MONITOR, Jakarta – Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengajak masyarakat Indonesia, khususnya Kota Pekalongan, untuk hadir dan meramaikan Pekan Kreatif Nusantara 2022. Acara tersebut digelar pada 30 November–4 Desember 2022 di Pekalongan, Jawa Tengah.

Pekan Kreatif Nusantara 2022 sekaligus menandai sewindu penganugerahan Kota Pekalongan sebagai anggota jejaring kota kreatif dunia oleh Organisasi Pendidikan, Keilmuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO).

Mendag Zulkifli Hasan mengucapkan selamat kepada Pemerintah Kota Pekalongan atas terselenggaranya Pekan Kreatif Nusantara 2022 tersebut. Hal ini disampaikan Mendag saat menyampaikan sambutan secara virtual dalam pembukaan Pekan Kreatif Nusantara 2022, Rabu (30/11/2022).

“Saya mengucapkan selamat atas terselenggaranya Pekan Kreatif Nusantara 2022. Saya mengajak masyarakat untuk hadir meramaikan Pekan Kreatif Nusantara 2022 yang menghadirkan berbagai produk dan karya kreatif lokal dari pelaku UMKM,” kata Mendag Zulkifli Hasan.

Pekan Kreatif Nusantara 2022 akan menampilkan sejumlah kegiatan utama. Kegiatan kegiatan tersebut antara lain pameran produk dan karya kreatif dari berbagai kementerian dan lembaga, perguruan tinggi, pelaku usaha swasta, dan perusahaan rintisan. Digelar pula festival kuliner dan kesenian oleh berbagai pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta pelaku kesenian lokal. Terdapat juga berbagai lomba dan kontes kreatif untuk masyarakat umum.

Mendag mengatakan, Pekalongan telah tercatat sebagai anggota jejaring kota kreatif dunia di bidang kerajian tangan dan kesenian rakyat oleh UNESCO. Penganugerahan tersebut diberikan pada 1 Desember 2014.

“Pekan Kreatif Nusantara 2022 merupakan peringatan dan perayaan sewindu penganugerahan Kota Pekalongan sebagai anggota Jejaring Kota Kreatif Dunia oleh UNESCO di bidang kerajian dan kesenian rakyat,” pungkas Mendag Zulkifli Hasan.

Recent Posts

Kemenperin dan IKEA Kolaborasi Dorong IKM Naik Kelas

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus mendorong peningkatan daya saing dan perluasan akses pasar…

3 jam yang lalu

Mardiono Resmi Tunjuk Baihaki Sulaiman Jadi Plt Ketua PPP Banten

MONITOR, Jakarta - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi menetapkan Baihaki Sulaiman…

4 jam yang lalu

Kemenag dan Kemenhaj Sinergi Kawal Transisi Pelayanan Haji 2026

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar bersama Wakil Menteri Agama (Wamenag), Romo H.R.…

6 jam yang lalu

Analis Intelijen dukung Polri Tetap di bawah Presiden, ini Alasanya

MONITOR, Jakarta - Analis intelijen, pertahanan, dan keamanan Ngasiman Djoyonegoro mengapresiasi langkah DPR RI yang…

7 jam yang lalu

IKI Cetak Rekor Tertinggi dalam 49 Bulan

MONITOR, Jakarta - Kinerja sektor industri pengolahan nasional mengawali tahun 2026 dengan tren yang semakin…

9 jam yang lalu

Pemerintah Integrasikan Data Lintas Kementerian demi Pemerataan Guru

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama bersama jajaran kementerian di bawah koordinasi Kemenko PMK terus melakukan…

13 jam yang lalu