PEMERINTAHAN

Yasonna: Kinerja Kemenkumham Terus Membaik

MONITOR, Jakarta – Kementerian Hukum dan HAM kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan RI.

Pencapaian ini diungkap Menkumham Yasonna Laoly saat menghadiri Rapat Kerja dengan Komisi III DPR RI membahas laporan keuangan tahun anggaran 2021, Kamis (25/8/2022) lalu.

Yasonna menuturkan kinerja jajarannya cukup baik sehingga meraih Opini WTP dari BPK RI.

“Saya bersyukur karena kinerja Kemenkumham terus membaik, khususnya mengenai laporan keuangan yang kembali menerima predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan RI,” ujar Yasonna Laoly, Senin (29/8/2022).

Menurut Yasonna, capaian ini mendapat apresiasi dari banyak pihak, termasuk dari Komisi III DPR sebagai mitra kerja Kemenkumham.

Capaian ini, dikatakan Yasonna, dapat menjadi penambah semangat bagi seluruh Insan Pengayoman dalam meningkatkan layanan publik, dan bekerja dengan akuntabel serta mampu menjaga integritas.

Recent Posts

Menag Ajak Ribuan Jemaah Umrah Ajak Doakan Kemajuan Indonesia dan Perjuangan Palestina

MONITOR, Makkah - Menteri Agama RI Nasaruddin Umar mengajak ribuan jemaah umrah untuk mendoakan Indonesia.…

56 menit yang lalu

Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 resmi berlangsung pagi ini di Istora Senayan Jakarta…

1 jam yang lalu

Masa Tenang Pilkada 2024, Bawaslu Minta Seluruh APK Diturunkan

MONITOR, Minahasa - Anggota Bawaslu Herwyn JH Malonda mengingatkan tanggal 24 November 2024 sudah memasuki…

2 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Penghargaan Emas dalam Ajang SNI Award 2024

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi dengan meraih Penghargaan Emas…

9 jam yang lalu

Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 siap digelar pada Minggu, 24 November 2024, di…

10 jam yang lalu

Perkuat Tradisi Literasi, Kemenag Gelar Kepustakaan Islam Award 2024, ini Pemenangnya!

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menggelar ajang perdana Kepustakaan Islam Award (KIA) di Jakarta…

11 jam yang lalu