Categories: JAWA TIMUR

Khidmat, Khofifah Lepas Petugas Paskibraka Jawa Timur

MONITOR, Surabaya – Menyambut upacara Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan republik Indonesia ke-77, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melepas para pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka).

Acara gladi resik ini dilakukan pada Selasa, 16 Agustus 2022. Sebagai orang nomor satu di Jawa Timur, Khofifah pun menyalami para petugas yang akan bertugas pada upacara HUT RI, 17 Agustus 2022.

Para Paskibraka ini, kata Khofifah, akan bertugas dalam kegiatan pengibaran sang saka Bendera Merah Putih di halaman Gedung Negara Grahadi.

Melalui laman Instagramnya, Khofifah pun mendoakan agar tugas mereka dalam upacara HUT RI ke-77 berjalan lancar.

“Selamat melaksanakan tugas bersejarah, bagi para pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) Pronvinsi Jawa Timur yang akan mengibarkan bendera merah putih pada HUT Kemerdekaan RI ke – 77 tanggal 17 Agustus 2022 di halaman Gedung Negara Grahadi,” ucap Khofifah.

“Mohon do’a semoga lancar dan sukses,” imbuhnya.

Recent Posts

Kemenag Rumuskan Lima Rekomendasi Pencegahan Konflik Berdimensi Agama

MONITOR, Jakarta - Direktorat Urusan Agama Islam dan Bina Syariah Kementerian Agama merumuskan lima rekomendasi…

36 menit yang lalu

Gubernur Bali Dukung Pelestarian Sapi, Kementan Perkuat Kolaborasi Dengan Pemprov Bali

MONITOR, Denpasar - Kementerian Pertanian (Kementan) dan Pemerintah Provinsi Bali memperkuat kolaborasi dalam pengembangan peternakan…

2 jam yang lalu

Menhub Dudy Ajak Masyarakat Kolaborasi Bangun Kebijakan Transportasi Berbasis Data dan Ilmu Pengetahuan

MONITOR, Batam - Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mengajak masyarakat bertukar gagasan dalam membangun sistem…

2 jam yang lalu

Kemenag Gelar Festival Majelis Taklim 2025, Ada Lima yang Dilombakan!

MONITOR, Jakarta - Direktorat Penerangan Agama Islam Kemenag menggelar Festival Majelis Taklim Indonesia 2025. Festival…

6 jam yang lalu

Kukuhkan 177 Lulusan, Institut Nalanda Perkuat Komitmen pada Pendidikan Multikultural

MONITOR, Jakarta - Institut Nalanda mengukuhkan 177 lulusan dalam Wisuda Sarjana dan Pascasarjana Tahun 2025…

7 jam yang lalu

Kemenperin Gandeng MediaWave Sediakan Teknologi AI untuk IKM

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus mempercepat transformasi digital bagi pelaku Industri Kecil dan Menengah…

7 jam yang lalu