Categories: BUMN

Erick Thohir Buat Perempuan di Bantul Berdaya Lewat Program Mekaar

MONITOR, Jakarta – Menteri BUMN Erick Thohir terus mendorong BUMN untuk mengentaskan kemiskinan di Indonesia, salah satunya di Kabupaten Bantul. Salah satu cara yang dilakukan adalah melalui program Mekaar yang bisa membantu masyarakat terutama kaum perempuan bisa mandiri dan berdaya melalui usaha yang dilakukan.

Staf Khusus Erick Thohir, Arya Sinulingga, dalam acara ‘Pasar Murah BUMN dan Festival UMKM BUMN’ mengatakan langkah tersebut menurut Arya merupakan upaya Erick Thohir dalam menurunkan kemiskinan di Kabupaten Bantul, dengan langkah nyata intervensi oleh BUMN.

“Tujuan acara ini untuk membantu. Kalau kata Pak Erick Thohir, kalau tidak bisa membantu paling tidak bisa meringankan,” ungkap Arya pada wartawan.

Kegiatan di Bantul merupakan titik kesembilan yang diselenggarakan sebagai hasil kolaborasi dari 7 Perusahaan BUMN, yaitu Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (TWC), Jasa Raharja, Pupuk Indonesia, Adhi Karya, Jaminan Kredit Indonesia, Virama Karya, dan Taspen. Sebagai BUMN penyedia sembako murah adalah RNI (ID Food).

Arya menyampaikan BUMN menawarkan bantuan kepada keluarga pra sejahtera yang ada di Kabupaten Bantul, bukan hanya lewat pasar murah saja, namun juga pinjaman usaha tanpa anggunan yang ditawarkan melalui program Mekaar.

Tercatat hingga kini, sekira 30 ribu perempuan di Bantul mengikuti program Mekaar.

Dalam acara Pasar Murah BUMN dan Festival UMKM BUMN 50 UMKM asal Kabupaten Bantul yang merupakan binaan BUMN turut berpartisipasi.

Salah satunya Sulardiyono, pemilik usaha batik tulis Munk Batik Corner yang mengaku senang akhirnya bisa berpartisipasi kembali ke dalam kegiatan bazaar luring UMKM yang selama 2 tahun hampir tak pernah dilaksanakan akibat pandemi.

“Sebelumnya saya sempat membuka stand di bazar namun ternyata penjualan saya tidak bagus karena pengunjung pamerannya sepi, sekarang Alhmadullilah ramai dan produk saya banyak terjual. Harapannya setelah ini ada jalur menghubungkan kami tidak hanya ke pasar domestik saja tapi juga ke luar negeri,” ungkapnya berharap.

Kementerian BUMN selama ini terus melakukan business matching, salah satunya di Turki sepekan lalu. Ke depan kegiatan yang sama akan terus didorong untuk dilakukan di berbagai negara dengan melibatkan UMKM berkualitas binaan BUMN.

Recent Posts

LG Keluar dari Konsorsium Baterai EV, Kemenperin: Tak Pengaruhi Target Pengurangan Emisi Karbon

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) konsisten mendukung percepatan pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia, termasuk…

21 menit yang lalu

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Petani dan Pelestarian Lingkungan, Jasa Marga Group Tanam 1.500 Bibit Durian di Pati

MONITOR, Pati - Dalam rangka memperingati Hari Bumi pada 22 April 2025 dan memperkuat pemberdayaan…

59 menit yang lalu

Pembentukan Kompi Produksi, TNI dan IPB Sinergi Perkuat Kemandirian Pangan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka memperkuat strategi ketahanan pangan nasional, para peserta Bimbingan Teknis (Bimtek)…

1 jam yang lalu

Kementan Dorong Industri Pakan Ikut Stabilkan Harga Ayam Hidup

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pertanian mendorong industri pakan dan para pelaku usaha rantai pasok perunggasan…

2 jam yang lalu

SesmenUMKM: Tumbuhkan Wirausaha di Sukabumi Lewat Pemanfaatan Lahan Agroforestry

MONITOR, Sukabumi - Sekretaris Kementerian UMKM Arif Rahman Hakim mengajak warga Desa Cikarae Thoyyibah, Kecamatan…

2 jam yang lalu

Indonesia dan Saudi Gelar Pameran Warisan Budaya di Istiqlal, Gratis!

MONITOR, Jakarta - Pemerintah Indonesia dan Arab Saudi bekerja sama menggelar eksibisi kebudayaan dan keagamaan…

11 jam yang lalu