MEGAPOLITAN

Ribuan ASN dan Non-ASN Depok Jalani Tes Covid-19, Ini Hasilnya

MONITOR, Depok – Sebanyak 2.359 pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non-ASN di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Depok hari ini menjalani swab antigen Covid-19 usai libur nasional Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah.

Dari seluruh pegawai yang menjalani swab, sebanyak 19 orang atau 0,8 persen dinyatakan positif virus Corona atau Covid-19.

“Hari pertama masuk kerja, 2.359 ASN dan Non-ASN wajib menjalani swab antigen Covid-19. Di antara jumlah tersebut, 19 orang menunjukkan hasil positif Covid-19,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Mary Liziawati kepada wartawan, usai pelaksanaan swab antigen di Balai Kota Depok, Senin (09/05/2022).

Mary menjelaskan, 19 orang yang dinyatakan positif Covid-19 tersebut antara lain 13 orang yang menjalani pemeriksaan di lingkup Balai Kota Depok. Lalu, 6 orang yang menjalani pemeriksaan di luar Balai Kota Depok.

“Untuk perangkat daerah di luar Balai Kota, mereka menjalani pemeriksaan di Puskesmas setempat dan sejumlah tempat yang telah ditentukan,” ungkapnya.

Dikatakan Mary, bagi ASN maupun Non-ASN dengan hasil positif Covid-19 diarahkan untuk melakukan isolasi mandiri. Kemudian, sambung dia, dilakukan tracing bagi keluarganya atau kontak erat.

“Pemkot Depok melalui Dinkes akan kembali melakukan swab Selasa (10/05) besok. Swab antigen akan dilakukan untuk para guru,” tuntasnya.

Recent Posts

Kemenag Siapkan Program Pesantren Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…

6 jam yang lalu

Partai Gelora: Indonesia Bisa Berselancar Dalam Kebijakan Tarif Dagang Trump

MONITOR, Jakarta - Dalam perdagangan internasional dan geoekonomi, setiap negara biasanya fokus pada kepentingan nasionalnya…

6 jam yang lalu

Dukungan Pertachem Dalam Hilirisasi Industri Strategis Nasional Menuju Swasembada Energi

MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari komitmen nasional menuju swasembada energi dan penguatan industri hilir…

7 jam yang lalu

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

13 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

15 jam yang lalu

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

17 jam yang lalu