MEGAPOLITAN

Penuh Haru, Anies Hadiri Lepas Sambut Pangdam Jaya

MONITOR, Jakarta – Momentum acara lepas sambut Pangdam Jaya/Jayakarta di Aula Sudirman Makodam Jaya, berlangsung penuh haru. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang hadir turut memberikan ucapan selamat dan salam perpisahan.

Ya, mewakili Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Anies mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Mayjen TNI Mulyo Aji yang telah menyumbangkan tenaga, waktu dan pikiran untuk warga kota Jakarta.

Selama masa penanganan Pandemi Covid-19, Anies menyatakan Mayjen Mulyo Aji mencurahkan segenap tenaganya untuk membantu warga Ibukota. Kini, Mayjen Mulyo Aji diberikan amanah sebagai Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan.

“Selamat atas amanah baru sebagai Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Seskemenko Polhukam),” ujar Anies Baswedan, Selasa (11/1/2022).

“Kepada Mayjen TNI Untung Budiharto, selamat atas tugas dan amanah sebagai Panglima Komando Daerah Militer Jaya/Jayakarta di Ibu Kota Jakarta tercinta. Selamat datang dan selamat berkolaborasi dengan Pemprov DKI Jakarta,” sambungnya lagi.

Orang nomor satu di Jakarta ini menegaskan sinergi dan kolaborasi Kodam Jaya/Jayakarta bersama Pemprov DKI Jakarta adalah sebuah keniscayaan dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan menjalankan program pembangunan di Ibu Kota.

“Semoga kolaborasi kita bersama akan mewujudkan Kota Jakarta yang maju dan bahagia warganya,” imbuh mantan Mendikbud RI ini.

Recent Posts

Menteri Maman Tegaskan Kualitas sebagai Kunci Daya Saing UMKM

MONITOR, Banten - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan bahwa tantangan…

2 jam yang lalu

Puan Terima Laporan Komisi III DPR soal Hasil Fit and Proper Test Tujuh Calon Anggota KY

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menerima hasil laporan uji kelayakan dan kepatutan…

2 jam yang lalu

Guru Besar UIN Jakarta dorong Diplomasi Islam Indonesia untuk Keterbukaan Afganistan

MONITOR, Jakarta - Guru Besar Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Khamami Zada menyatakan Indonesia harus…

4 jam yang lalu

Kasus Alvaro Situasi Darurat, Puan Tegaskan Negara Harus Ikut Tanggung Jawab

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan belasungkawa sekaligus keprihatinan mendalam atas kasus…

5 jam yang lalu

Soroti Danantara hingga Pertanian, Prof Rokhmin: Petani Harus Jadi Subjek bukan Objek!

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri, menyampaikan sejumlah catatan strategis…

6 jam yang lalu

Hari Guru 2025, Puan Harap Sekolah Perkuat Lingkungan yang Aman di Tengah Maraknya Kasus Bullying

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan apresiasi setinggi tingginya kepada seluruh guru…

7 jam yang lalu