Ketua DPR RI Puan Maharani
MONITOR, Jakarta – Kementerian Kesehatan telah mengumumkan satu kasus transmisi lokal Omicron di Indonesia. Tercatat, hingga 28 Desember 2021 kemarin, sudah terdapat 47 kasus positif Omicron di Indonesia.
Ketua DPR RI Puan Maharani prihatin atas menyebarnya virus Omicron ini. Ia menyatakan para pakar sudah menyebutkan, bahwa Omicron sangat mungkin untuk menginfeksi orang yang pernah terpapar Corona, termasuk varian Delta.
“Saya rasa sangat penting untuk saya menyampaikan imbauan ini. Terlebih, saat ini kita sudah memasuki momen libur akhir tahun,” ujar Puan Maharani dalam keterangan resminya, Jumat (31/12/2021).
Puan menambahkan, dirinya sangat khawatir jika dampaknya akan lebih parah dibanding paparan virus sebelumnya. Menurutnya, hal ini menjadi poin penting untuk kita sadari bersama agar euforia pergantian akhir tahun bisa dirayakan secara bijaksana dengan membatasi hal-hal yang memicu munculnya penularan varian Omicron.
“Untuk itu, mari hindari kegiatan dan aktivitas yang berpotensi adanya kerumunan, terus memperketat protokol kesehatan dan usahakan merayakan tahun baru bersama keluarga di rumah saja,” imbuh cucu Proklamator RI ini.
MONITOR, Jakarta - Pemerintah menetapkan aturan baru registrasi kartu seluler yang memberi kendali penuh kepada…
MONITOR, Jakarta - Jaringan Intelektual Muda Muhammadiyah (JIMM) Jakarta menghelat Tadarus Isu Strategis (Tadris) dengan…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memastikan kesiapan industri pengolahan susu nasional dalam mendukung…
MONITOR, Jakarta - Dengan aset yang telah mencapai Rp7,9 triliun, Bank Kaltimtara dinilai memiliki potensi…
MONITOR, Jakarta - Panitia Seleksi (Pansel) Calon Anggota Komisi Informasi Pusat periode 2026–2030 resmi mengumumkan…
MONITOR, Jakarta - Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama Waryono Abdul Ghafur mengatakan indeks…