PENDIDIKAN

Sempat Terhenti, PTM Terbatas di Pancoran Mas Depok kembali Buka

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok pada Selasa (30/11/2021) akan kembali menggelar Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) di wilayah Kecamatan Pancoran Mas.

Sebelumnya, PTMT di seluruh satuan pendidikan di wilayah Kecamatan Pancoran Mas dihentikan lantaran telah terjadi peningkatan kasus Covid-19 pada klaster PTMT.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris, dalam Surat Edarannya (SE) yang dikeluarkan pada Senin 29 November 2021 menyampaikan, telah terjadi tren penurunan jumlah kasus Covid-19 pada klaster PTMT di beberapa wilayah, sejak dilaksanakannya penghentian sementara PTMT.

“Telah terjadi tren penurunan jumlah kasus Covid-19 pada klaster PTMT di beberapa wilayah setelah dilaksanakannya penghentian sementara PTMT,” kata Idris, Senin (29/11).

Untuk itu Idris mengatakan, kegiatan PTMT dapat kembali dilaksanakan di semua wilayah kota Depok sejak tanggal 30 November 2021, kecuali bagi satuan pendidikan yang sedang melaksanakan mitigasi penanganan Covid-19.

“Setiap satuan pendidikan, tenaga pendidik, tenaga pendidikan, orang tua/wali murid dan peserta didik wajib melaksanakan ketentuan PTMT secara disiplin,” kata Idris.

Selain itu, Idris mengatakan, bagi seluruh satuan pendidikan agar memantau secara terus menerus dan mendukung kegiatan vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan Pemkot Depok.

“Melaksanakan pemantauan/surveilans secara terus menerus dan mendukung kegiatan vaksinasi Covid-19 bagi seluruh warga satuan pendidikan sesuai ketentuan yang berlaku,” tuntas Idris.

Recent Posts

Kementan Lakukan Percepatan Tanam serta Kendalikan Hama di Subang dan Purwakarta

MONITOR, Purwakarta – Kementerian Pertanian RI melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan terus bekerja tanpa henti…

43 menit yang lalu

Aksi Bela Palestina, UMC Bersama 172 Kampus Muhammadiyah se-Indonesia sampaikan 8 Sikap

MONITOR, Jabar - Ratusan Kampus Muhammadiyah menggelar Aksi Bela Palestina serentak di 172 kampus Muhammadiyah-Aisyiyah…

1 jam yang lalu

Kisruh Buntut Ibadah di Pamulang Tangsel, Begini Respon Dirjen Bimas Katolik!

MONITOR, Tangsel - Ribut antarwarga terjadi di Jalan Ampera, Babakan, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel) pada…

2 jam yang lalu

LaNyalla Minta Pemda Koordinasi Mitigasi dengan BRIN dan BMKG

MONITOR, Jakarta - Peningkatan cuaca ekstrem di Indonesia secara signifikan akhir-akhir ini menjadi perhatian Ketua…

3 jam yang lalu

Catat, Ini Penempatan Hotel Jemaah Haji Indonesia di Makkah dan Madinah

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji Indonesia akan mulai berangkat ke Arab Saudi pada 12 Mei…

4 jam yang lalu

Hadiri MIKTA, Puan Maharani Suarakan Perdamaian Dunia di Meksiko

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Dr. (H.C) Puan Maharani menghadiri agenda 10th MIKTA Speakers’ Consultation di Meksiko,…

4 jam yang lalu