MEGAPOLITAN

Gelar Apel, Wali Kota Depok Ingatkan Sumpah dan Janji ASN

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok kembali menggelar apel pagi setelah hampir dua tahun tidak dilaksanakan akibat pandemi Covid-19. Bertempat di lapangan upacara Balai Kota, giat apel pagi kali ini diikuti oleh kepala dinas, camat, serta seluruh pejabat administrator dan pengawas dari setiap Perangkat Daerah (PD) dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Wali Kota Depok, Mohammad Idris, dalam amanatnya mengingatkan terkait sumpah janji Aparatur Sipil Negara (ASN) yang teruang dalam panca prasetya Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI). Di dalam sumpah tersebut diatur kode etik serta norma-norma bagi ASN.

“Setiap apel pagi seperti ini dan sepertinya sudah lama sekali hampir dua tahun, tidak mendengar, tidak membaca dari sebagian kita isi kandungan sumpah janjian seorang ASN yaitu sebagai anggota KORPRI,” ujar Mohammad Idris, di lapangan Balai Kota, Senin (29/11).

Idris mengatakan, dengan diamalkannya janji tersebut diharapkan mampu memberikan kekuatan lahir dan batin bagi para ASN. Seperti yang digambarkan pada Panca Prasetya KORPRI, yaitu diawali dengan setia dan taat pada sila pertama, lalu diakhiri dengan kejujuran, keadilan dan disiplin pada sila kelima.

“Saya mengingatkan kepada semuanya untuk kembali dibaca sumpah setianya ini dan banyak sekali penjelasan-penjelasan Panca Prasetya yang dilakukan oleh para pengurus para pendiri sebelumnya.” ujarnya.

“Silakan dibaca diinternalisasi, agar kita ingat terus bahwa kita sebagai ASN punya sumpah janji setia tersebut,” tandasnya.

Recent Posts

Membaca Masa Depan Hukum Islam dan Ekonomi Syariah di Indonesia

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai salah satu negara dengan penduduk Muslim terbesar di dunia memiliki…

23 menit yang lalu

Menperin Tegaskan Reformasi TKDN Bukan karena Latah dan Tekanan

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menegaskan bahwa reformasi Tingkat Komponen Dalam Negeri…

8 jam yang lalu

Kisah Pasutri Penjual Sembako yang Belasan Tahun Menabung dan Akhirnya Naik Haji

MONITOR, Jakarta - Di sebuah rumah sederhana di batas Kota Sibolga, aroma minyak goreng dan…

10 jam yang lalu

Acara Delegasi PUIC ke-19, Puan Ajak Parlemen OKI Kolaborasi untuk Masa Depan Dunia yang Lebih Baik

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri jamuan makan malam yang digelar untuk…

11 jam yang lalu

DPR Dorong Pembukaan SP3 Kasus Sirkus OCI, Negara Tak Boleh Abai Saat Rakyatnya Mencari Keadilan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Gilang Dhielafararez meminta pemerintah melalui kementerian dan…

15 jam yang lalu

Puan Pastikan DPR Siap Jadi Tuan Rumah Peringatan ke-25 Uni Parlemen Negara OKI, Singgung Spirit KAA 1955

MONITOR, Jakarta - DPR RI akan menjadi tuan rumah Konferensi ke-19 Parliamentary Union of the…

15 jam yang lalu