MEGAPOLITAN

24 Kelurahan di Depok Catatkan Nol Kasus Covid-19, Ini Daftarnya

MONITOR, Depok – Upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Depok bersama TNI-Polri dalam menangani pandemi Covid-19 semakin membuahkan hasil. Selain pasien yang sembuh terus meningkat, sejumlah kelurahan di Depok kini telah mampu menekan angka penyebaran.

Berdasarkan data perkembangan Covid-19 yang dirilis Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 per 24 Oktober 2021, dari 63 kelurahan di Kota Depok, 24 kelurahan telah mencatatkan nol kasus positif.

Puluhan kelurahan tersebut yaitu Abadijaya, Sukamaju Baru, Jatijajar, Pancoran Mas, Grogol, Kukusan, Depok Jaya, Tirtajaya, Cimpaeun dan Beji Timur.

Kemudian, Gandul, Jatimulya, Kemiri Muka, Rangkapan Jaya Baru, Serua, Cisalak Pasar, Pondok Cina, Krukut, Bojongsari Baru, Cisalak, Pangkalan Jati, Cipayung Jaya, Tapos dan Leuwinanggung

Selain itu, terdapat juga sejumlah kelurahan dengan hanya satu kasus positif. Antara lain Kelurahan Sukatani, Cilangkap, Depok, Pondok Petir, Kalimulya, Mampang, Pondok Jaya, Sawangan Baru dan Kedaung.

Dalam upaya memutus mata rantai Covid-19, Pemkot Depok terus mengingatkan masyarakat untuk menerapkan 6M, dengan cara memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak saat di luar rumah, mengurangi mobilitas, menjauhi kerumunan, serta menghindari makan bersama.

Selain itu, Pemkot juga meminta masyarakat Depok untuk menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Masyarakat juga diminta untuk melakukan vaksinasi, agar terbentuknya kekebalan tubuh.

Recent Posts

Puan Tegaskan Tak Boleh Ada Toleransi Sedikitpun untuk Kekerasan Seksual di Kampus

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan tidak boleh ada toleransi bagi praktik…

1 jam yang lalu

Tarif Listrik Melonjak Pasca Kebijakan Potongan, DPR Pertanyakan Transparansi Subsidi

MONITOR, Jakarta - Belakangan ramai keluhan dari masyarakat yang mengaku tagihan listrik bulan ini melonjak…

3 jam yang lalu

Di Forum Parlemen Dunia, Wakil Ketua BKSAP Dorong Optimalisasi Peran Perempuan pada Proses Perdamaian

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Badan Kerja Sama Antara Parlemen (BKSAP) DPR RI, Irine Yusiana…

5 jam yang lalu

Timnas RI U-17 Lolos ke Piala Dunia, Puan: Garuda Muda Harapan dan Kebanggaan Seluruh Rakyat Indonesia

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan kebanggaannya atas prestasi Timnas Sepak Bola…

5 jam yang lalu

Diapresiasi, Dukungan DPR untuk Isu Krisis Kemanusiaan Myanmar di Forum Global

MONITOR, Jakarta - Inisiasi DPR RI melalui Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) terkait isu krisis…

6 jam yang lalu

Prof Rokhmin Ingatkan Kepala Daerah Jujur dan Akurat Laporkan Stok Pangan ke Presiden RI

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri, mengingatkan para kepala daerah,…

6 jam yang lalu