MALUKU-PAPUA

Sambut HUT ke-144, Karantina Merauke Gelar Vaksinasi Covid -19 dan Donor Darah

MONITOR, Merauke – Badan Karantina Pertanian melalui Karantina Pertanian Merauke menggelar vaksinasi dan donor darah gratis di Kantor Induk Karantina pada Selasa (12/10).

Giat tersebut dilakukan dalam rangka memperingati Hari Karantina Pertanian ke-144. Pelaksanaanya tetap menerapkan protokol kesehatan yaitu memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.

“Selain dari internal, kegiatan ini diikuti oleh masyarakat, pelajar, mahasiswa dan pegawai Instansi yang menjadi mitra kerja Karantina, CIQ Merauke, dan unsur TNI. Bersyukur peserta sangat antusias mengikuti tahapan-tahapan kegiatan” kata Sudirman saat memberikan keterangan.

Dipilihnya vaksinasi dan donor darah dalam rangkaian Hari Karantina Pertanian tidak lain untuk membantu Pemerintah dalam program percepatan vaksinasi nasional dan memperkuat imunitas masyarakat dari Covid-19.

“Dengan donor darah, kita dapat mengecek kondisi kesehatan, membuat aliran darah menjadi lebih lancar serta menyelamatkan saudara kita yang membutuhkan” tutup Sudirman.

Recent Posts

BSKJI Kemenperin: Standar Industri Hijau Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya untuk meningkatkan daya saing industri manufaktur yang menerapkan…

1 jam yang lalu

Kasdim 1710/Mimika Berikan Materi Kepemimpinan Pancasila Kepada Peserta Pelatihan

MONITOR, Jakarta - Kasdim 1710/Mimika, Mayor Inf Abdul Munir memberikan materi tentang Etika dan Integritas…

2 jam yang lalu

LSAK: KPK Jangan Main-main Kasus eks Wamenkumham

MONITOR, Jakarta - Lembaga Studi Anti Korupsi (LSAK) meminta KPK untuk tidak main-main terkait tindak…

3 jam yang lalu

Kemenag akan Fasilitasi Santri Aktif di Dunia Digital

MONITOR, Jakarta - Santri identik dengan penguasaan ilmu agama. Kemenag berharap santri lebih aktif dalam…

4 jam yang lalu

Jumpa CEO Al-Nassr Sports Club, Menpora Dito Bahas Kerjasama Pengembangan Olahraga Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo terus mempererat…

5 jam yang lalu

Usai Bertemu KSAD, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Alutsista dan Kesejahteraan Prajurit

MONITOR, Jakarta - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mendorong…

5 jam yang lalu