MEGAPOLITAN

Pemprov DKI Didesak Segera Buka Tempat Hiburan, Ini Alasannya

MONITOR, Jakarta – Sekretaris Komisi B DPRD DKI Jakarta, Pandapotan Sinaga, meminta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta segera membuka tempat hiburan. Hal ini bertujuan untuk pemulihan ekonomi ekonomi di Jakarta.

“Kami (Komisi B) akan menggelar rapat kerja dengan Dinas Pariwisata, untuk membahas pembukaan tempat hiburan ini,” ujar Pandapotan di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (6/9).

Kata Pandapotan, dengan menurunnya kasus Covid-19 di Jakarta, menjadi sinyal baik kalau tempat hiburan bisa segera dibuka dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) ketat.

“Khususnya tempat sauna. Saya kira gak ada salahnya tempat sauna dibuka karena kan sauna ada kaitannya dengan kesehatan,” ungkapnya.

Politisi PDIP ini pun juga menyebut kawasan Ancol agar bisa beroperasi seperti biasa. Khususnya untuk kawasan pantai Ancol.

“Ancol memang sudah beroperasi. Tapi kan masyarakat yang datang kesana masih dilarang berenang,” terangnya.

Namun demkian, lanjut Pandapotan, terkait pembukaan tempat hiburan ini, pihaknya dalam hal ini Komisi B, harus menggelar rapat kerja terlebih dahulu dengan instansi terkait dalam hal ini Dinas Pariwisata DKI.

Recent Posts

TNI Kolaborasi Tangkap Dua Kapal Pembawa Pasir Timah Ilegal

MONITOR, Jakarta - TNI kembali menunjukkan kemampuan operasi bersama yang solid, profesional, dan terintegrasi melalui…

39 menit yang lalu

Jasa Marga Gelar Temu Pelanggan di Kota Medan Wujudkan Komitmen Melayani Sepenuh Hati bagi Pengguna Jalan Tol

MONITOR, Medan - Dalam rangka mewujudkan pelayanan sepenuh hati bagi pengguna Jalan Tol Belawan-Medan-Tanjung Morawa…

8 jam yang lalu

Gandeng PTKIN, Kemenag Terus Matangkan Pembentukan Direktorat Jenderal Pesantren

MONITOR, Tulungagung - Upaya Kementerian Agama dalam memperkuat tata kelola pendidikan pesantren memasuki tahap strategis…

12 jam yang lalu

UU KUHAP Baru Atur Pengamatan Hakim Bisa Jadi Alat Bukti, DPR Tekankan Soal Akuntabilitas

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Gilang Dhielafararez menegaskan bahwa penambahan aturan 'pengamatan…

12 jam yang lalu

Kementerian UMKM Perkuat Klaster Fesyen dan Kerajinan Tangan Lewat Holding UMKM

MONITOR, Jateng - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memperkuat ekosistem rantai pasok industri…

14 jam yang lalu

Ratusan Peterjun Kostrad Hiasi Langit Kota Pulau Timah

MONITOR, Jakarta - Komandan Batalyon Yonif Para Raider 501/BY Divisi 2 Kostrad Letkol Inf I…

15 jam yang lalu