HUKUM

Menkes Minta Oknum Pemalsu Sertifikat Vaksin Dihukum Berat

MONITOR, Jakarta – Terduga pelaku pemalsu sertifikat vaksin yang memanfaatkan oknum staf pemerintah daerah untuk mendaftarkan peserta vaksinasi secara ilegal melalui aplikasi PeduliLindungi akhirnya ditangkap oleh Polda Metro Jaya.

Penangkapan pelaku pemalsu sertifikat vaksin ini mendulang apresiasi dari Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin.

Dalam keterangan persnya, Budi meminta agar pelaku pemalsu sertifikat vaksin dihukum seberat-beratnya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada teman-teman di Polda Metro Jaya yang telah dapat menangkap para pelaku. Harapan saya semoga pelaku dapat dihukum seberat-beratnya,” kata Budi Gunadi, sebagaimana diwartakan dalam laman Kemenkes, Senin (6/9/2021).

Diketahui sebelumnya, Polda Metro Jaya menangkap pegawai Kelurahan Kapuk Muara, Jakarta Utara, berinisial HH (30) dan rekannya, FH (23), karena diduga memalsukan sertifikat vaksinasi COVID-19.

Sertifikat ini kemudian dijual kepada masyarakat secara online tanpa mengikuti vaksinasi COVID-19 dapat tercatat dalam aplikasi PeduliLindungi.

Recent Posts

HAB-80 di Wonogiri, Menag Sebut Jalan Sehat Lintas Iman Wujud Keindonesiaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar melepas ribuan peserta Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama…

8 menit yang lalu

Mahfuz Sidik Prediksi Rentetan Peristiwa Tak Terduga di Politik Global

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Mahfuz Sidik Indonesia mengatakan, pemerintah Indonesia…

1 jam yang lalu

HAB-80 Kemenag di Ciamis, Doakan Indonesia Damai dan Maju

MONITOR, Jakarta - Jelang Pukul 19.00 Stadion Galuh Ciamis sudah mulai ramai. Masyarakat berpakaian gamis…

6 jam yang lalu

Wajah Baru Pelatihan Petugas Haji 2026, Disiplin dan Profesional

MONITOR, Jakarta - Pelatihan dan Pendidikan (Diklat) Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Tahun…

6 jam yang lalu

Kemenag Cairkan BSU 2025 untuk 211 Ribu Guru Madrasah Non ASN

MONITOR, Jakarta - Kabar baik datang dari Kementerian Agama di awal 2026. Bantuan Subsidi Upah…

10 jam yang lalu

Adik Jadi Tersangka KPK, Ketum PBNU Pastikan Tak Intervensi Kasus Haji

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan Eks Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil…

1 hari yang lalu