POLITIK

Kenang Perjuangan Bung Karno, Megawati Kerap Teteskan Air Mata

MONITOR, Jakarta – Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, kerapkali meneteskan air mata ketika mengenang Bapak Proklamator RI Bung Karno. Rasa haru tersebut, diakui Megawati, bukan karena Soekarno merupakan ayah kandungnya.

Presiden kelima RI ini menyatakan, pejuangan dan dedikasi Bung Karno selama ini bagi bangsa Indonesia yang membuatnya terharu. Bahkan bukan hanya di Indonesia, Bung Karno di mata Megawati telah sukses menciptakan kebanggaan di mata dunia internasional.

“Bung Karno bukan karena beliau ayah saya, tetapi sebagai manusia selama membaktikan hidupnya, bukan bagi bangsa Indonesia saja, tetapi juga perjuangan beliau dalam dinamika dunia internasional,” terang Megawati belum lama ini.

Dalam pandangan Megawati, sosok Bung Karno mengajarkan banyak nilai serta pelajara bahwa kebenaran, dedikasi dan pengabdian kepada rakyat Indonesia adalah suatu perjalanan tiada akhir.

Menurutnya, hal itu pula yang membuktikan ide, gagasan dan cita-cita Bung Karno terhadap bangsa tidak bisa dibunuh oleh siapapun, termasuk falsafah Pancasila yang digali dari buminya Indonesia.

Recent Posts

DPR RI Apresiasi Capaian Kementerian UMKM dalam Memperkuat Ekonomi Rakyat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) mendapatkan apresiasi dari Komisi VII…

1 jam yang lalu

Menag di Al-Azhar Kairo: Merusak Lingkungan Menyimpang dari Tujuan Ibadah

MONITOR, Kairo - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa persoalan lingkungan hidup tidak dapat dipisahkan…

2 jam yang lalu

Alissa Wahid Tekankan Petugas Haji Layani Jemaah Lansia dan Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menjalankan ibadah haji bukan sekadar perjalanan fisik menuju Tanah Suci, melainkan puncak…

3 jam yang lalu

Itjen Kemenag Kawal Ketat Pembangunan 271 KUA Lewat Dana SBSN 2026

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Agama terus memperkuat pengawasan pembangunan Kantor Urusan Agama (KUA)…

7 jam yang lalu

DPR Minta UMKM Digendong Jadi Pelaksana Utama Program BGN

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI, Yoyok Riyo Sudibyo, menegaskan perlunya kehadiran dan…

11 jam yang lalu

Dugaan Kebocoran Data Instagram, DPR: Tak Cukup Hanya Klarifikasi!

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Okta Kumala Dewi mendorong pemerintah melakukan investigasi…

15 jam yang lalu